5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!

Pakai maskara keliru bisa mengganggu penampilanmu

Bagi kaum hawa tentu sudah tidak asing lagi dengan maskara, bukan? Maskara merupakan produk kosmetik yang secara umum digunakan untuk memperindah area mata. Beberapa fungsinya adalah untuk mempertebal, memanjangkan, dan membuat area bulu mata terlihat lebih menarik.

Meski penggunaan maskara sebetulnya sudah tak asing lagi, tapi tak semua orang paham bagaimana menggunakannya dengan tepat. Bahkan, tak jarang lima kesalahan berikut ini kerap dilakukan pada saat menggunakan maskara pada area mata.

1. Menggunakan maskara waterproof setiap harinya

5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!ilustrasi mengaplikasikan maskara (unsplash.com/@andyspidey)

Penggunaan maskara yang digunakan oleh setiap orang bisa saja berasal dari produk yang berbeda-beda. Salah satunya adalah produk maskara waterproof yang cocok untuk aktivitas luar, karena tidak mudah luntur berikut saja.

Sayangnya, penggunaan produk maskara waterproof hanya boleh kamu gunakan pada acara-acara tertentu saja. Jika kamu menggunakannya setiap hari, justru akan berdampak buruk pada bulu matamu. Bisa jadi area bulu mata akan mudah kering dan pada akhirnya rontok.

2. Menjepit bulu mata setelah menggunakan maskara

5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!ilustrasi menjepit bulu mata (pexels.com/@karolina-grabowska)

Proses dalam menggunakan maskara juga merupakan satu hal yang harus kamu cermati dengan baik. Sayangnya ternyata tidak semua orang memahami proses ini dengan seksama, sehingga justru melakukan kesalahan yang fatal.

Salah satunya adalah dengan menjepit bulu mata setelah menggunakan maskara. Hal ini jelas akan meningkatkan risiko bulu mata tertarik dan rontok. Selain itu, kamu juga akan merusak tampilan maskara apabila menjepit bulu mata di akhir proses.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Harus Membersihkan Maskara dengan Benar 

3. Berbagi maskara dengan orang terdekat

dm-player
5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!ilustrasi menggunakan maskara (unsplash.com/@sharonmccutcheon)

Penggunaan makeup sering kali menjadi sesuatu yang kerap digunakan secara bergantian. Hal inilah yang harus diwaspadai, karena dapat menyebabkan dampaknya tersendiri pada area wajah. Sayangnya, tetap saja banyak orang yang tak ragu berbagi maskara dengan orang terdekatnya.

Berbagi maskara sama saja dengan menggunakan produk yang serupa secara bersamaan. Bakteri yang ada pada bulu mata akan saling berpindah tempat. Bukan tidak mungkin, jika ini akan menjadi jalan utama dari infeksi pada mata dan area kulit sekitarnya.

4. Mengaplikasikan maskara dengan salah

5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!ilustrasi mengaplikasikan maskara (unsplash.com/@carlosoft)

Mengaplikasikan maskara tidaklah semudah seperti yang dibayangkan oleh banyak orang. Caranya bukanlah hanya sebagai menempelkan pada seluruh bagian bulu mata secara perlahan. Masih banyak perempuan yang belum memahami cara penggunaannya dengan tepat.

Padahal mengaplikasikan maskara harus dengan menggoyangkan maskara tersebut dari area pangkal hingga ujung bulu mata. Cara ini akan membantumu memastikan bahwa area bulu mata telah terlapisi dengan baik. Selain itu, kamu juga jadi dapat memperoleh volume bulu mata yang diinginkan.

5. Lupa membersihkan alat maskara

5 Kesalahan Paling Umum saat Menggunakan Maskara, Harus Hati-hati!ilustrasi maskara (unsplash.com/@missswiss)

Alat yang biasa digunakan untuk mengoleskan maskara pada wajah sering kali rentan kotor pasca digunakan. Hal ini jadinya membuat penggunaan maskara di lain waktu pun menjadi lebih berantakan dan tak karuan.

Untuk mencegah kesalahan yang seperti ini, maka jangan lupa untuk rajin mengelap alat maskara tersebut dengan tisu setelah digunakan. Setidaknya bekas maskara yang menempel di sana tidak membuat area kuasnya menjadi keras dan sulit digunakan.

Beragam kesalahan dalam menggunakan maskara tersebut memang membuat penampilanmu jadi kurang baik. Oleh karena itu, hindari kesalahannya dan gunakanlah maskara secara bijak. Harus tahu tata cara yang benar, ya!

Baca Juga: 5 Trik Memakai Maskara Tidak Menggumpal, Tahan Lama

Deska Chalis Photo Verified Writer Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya