4 Produk Kosmetik yang Bisa Diganti Pakai Concealer

Foundation juga bisa diganti pakai concealer, lho

Concealer merupakan salah satu produk kosmetik yang saat ini setengah digandrungi. Sebab, produk tersebut bisa memberi dimensi yang lebih maksimal ketika kamu merias wajah, sehingga riasan pun akan tampil lebih bagus dan natural.

Bahkan fungsi concealer yang umum digunakan untuk menutupi noda maupun bekas jerawat ini bisa beralih dengan menggantikan beberapa jenis kosmetik sekaligus, terutama dalam kondisi darurat. Buat kamu yang penasaran apa saja manfaat yang bisa didapat dari penggunaan concealer untuk menggantikan beberapa produk kosmetik, maka informasi berikut ini bisa memberikan referensi untuk menghasilkan riasan yang simpel juga maksimal.

1. Foundation

4 Produk Kosmetik yang Bisa Diganti Pakai ConcealerBotol foundation (freepik.com/freepik)

Foundation merupakan salah satu alas bedak populer yang kerap digunakan untuk membantu menutupi noda dan meratakan warna kulit. Kosmetik satu ini sudah terkenal bisa memberikan tampilan maksimal terhadap riasan, sekaligus dijadikan sebagai dasar untuk mengaplikasikan makeup lainnya agar tampak lebih nyata dan menarik.

Namun siapa sangka ternyata foundation juga bisa digantikan oleh concealer, terutama untuk menutupi bekas noda, kemerahan, dan sejenisnya. Hal ini tentu saja bergantung pada kualitas concealer yang kamu gunakan. Sebab, dengan produk ber-coverage ringan, maka ada juga beberapa noda yang tidak bisa tertutup seperti kamu menggunakan foundation.

2. Eyeshadow base

4 Produk Kosmetik yang Bisa Diganti Pakai Concealerilustrasi perempuan memakai eyeshadow (pexels.com/MART PRODUCTION)

Eyeshadow adalah salah satu produk kosmetik penting yang bisa memberi dimensi pada mata. Dengan macam-macam warna yang ada pada eyeshadow, maka tampilan pun akan semakin memukau. Namun, jika eyeshadow tidak diaplikasikan dengan baik, maka hasilnya pun menjadi kurang nyata dan warnanya tidak begitu keluar.

Untuk meminimalisir hal tersebut, maka dihadirkan eyeshadow base. Biasanya warnanya cenderung putih atau cerah agar kelopak mata jadi lebih mudah ketika diaplikasikan oleh eyeshadow. Selain menggunakan eyeshadow base kamu juga bisa memanfaatkan concealer untuk dijadikan eyeshadow base. Hal tersebut bisa memudahkan kamu untuk mewarnai kelopak mata sehingga hasilnya jadi begitu nyata.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Produk Kosmetik buat Lazy Day Makeup, Effortless!

dm-player

3. Highlighter

4 Produk Kosmetik yang Bisa Diganti Pakai Concealerilustrasi produk highlighter (pexels.com/DS stories)

Highlighter menjadi salah satu pelengkap kosmetik yang kerap digunakan untuk menonjolkan bagian-bagian tertentu, agar wajah tampak lebih proporsional. Selain menggunakan kosmetik highlighter, kamu juga bisa menggunakan concealer sebagai salah satu pengganti untuk kosmetik tersebut.

Tetapi perlu diingat bahwa untuk menciptakan highlight yang bagus, maka concealer juga harus lebih terang. Dengan demikian, kamu bisa menonjolkan beberapa bagian agar tampak lebih menawan. Seperti misalnya tulang hidung, tulang pipi, dahi dan sejenisnya.

4. Corrector

4 Produk Kosmetik yang Bisa Diganti Pakai ConcealerIlustrasi produk corrector (pexels.com/cottonbro studio)

Corrector merupakan salah satu produk kosmetik yang hadir untuk menyamarkan beberapa noda khusus di wajah, supaya warnanya jadi lebih merata ketika diaplikasikan menggunakan alas bedak. Saat ini kamu bisa menjumpai corrector dengan banyak warna sehingga bisa disesuaikan dengan jenis noda yang ingin kamu tutupi.

Namun demikian, kamu bisa membuat makeup lebih simpel dengan menyamarkan noda-noda tersebut menggunakan concealer. Nisalnya bekas jerawat, kemerahan, atau lingkaran hitam yang ada di bawah mata. Dengan begitu kamu bisa melanjutkan proses makeup tanpa harus menggunakan banyak produk dalam satu tampilan.

Concealer merupakan salah satu produk makeup serba bisa yang bisa kamu gunakan untuk merias wajah jadi tampak lebih simpel dan maksimal. Bahkan empat produk kosmetik di atas juga bisa digantikan oleh concealer, terutama jika kamu dalam kondisi kepepet.

Hasilnya juga lebih natural dan semakin bagus, tentunya hal itu juga bergantung pada kualitas produk yang kamu gunakan.

Baca Juga: Apa Itu Pewarna Merah Berbahaya pada Kosmetik? Begini Penjelasannya

Intan Pratiwi Buchr Photo Verified Writer Intan Pratiwi Buchr

Sempat ingin jadi astronaut, tapi sekarang jadi pegawai di bumi~ let's connect with me at hallonanas@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya