5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!

Gak hanya lezat dikonsumsi lho

Jika mendengar kata cokelat, mungkin yang akan terbesit pada pikiran kamu adalah cita rasa dan aromanya yang khas.

Memang pada umumnya cokelat sering digunakan sebagai salah satu bahan untuk pembuatan makanan maupun minuman. Namun, terlepas dari cita rasa lezat dan khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh, bubuk cokelat juga dapat dimanfaatkan sebagai salah satu bahan penting dalam aspek kecantikan dan perawatan wajah. 

Untuk kamu yang penasaran mengenai manfaat apa saja yang dapat diperoleh melalui bubuk cokelat, berikut lima daftarnya! 

1. Mencegah kulit berminyak

5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!lorealparisusa.com

Apabila kamu memiliki persoalan kulit yang seperti ini, jangan dulu khawatir. Wajah dengan kulit berminyak dapat diatasi sekaligus dicegah melalui bubuk cokelat yang diolah menjadi masker alami.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu dapat menggunakan masker dari bubuk cokelat ini sebanyak dua kali dalam seminggu. Kamu dapat menambahkan setengah perasan buah lemon untuk memberikan khasiat lebih. 

2. Membantu meregenerasi sel-sel kulit

5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!Pexels/Bennie Lukas Bester

Jika kamu tidak ingin memiliki kulit yang kusam, kamu dapat secara aktif memanfaatkan bubuk cokelat sebagai media yang digunakan.

Kulit kusam pada umumnya juga dapat disebabkan karena sel-sel kulit mati yang menumpuk. Oleh sebab itu, bubuk cokelat yang memiliki kandungan vitamin E mampu membantu dalam meregenerasi sel-sel kulit. 

Baca Juga: 5 Manfaat Tanaman Moringa ''Daun Kelor'' untuk Kecantikan Kulit

dm-player

3. Mengatasi peradangan kulit

5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!medicalnewstoday.com

Siapa yang menyangka bahwa di balik cita rasa dan aromanya yang khas ternyata bubuk cokelat sangat ampuh dalam mengatasi peradangan pada kulit. Hal ini ternyata karena bubuk cokelat memiliki kandungan polifenol yang berfungsi untuk mengatasi peradangan dan meminimalisir adanya gejala pada alergi kulit. 

4. Solusi terbaik untuk permasalahan jerawat

5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!shondrasmithmd.com

Mungkin di antara kamu tidak asing lagi dengan penggunaan cokelat sebagai salah satu bahan terpenting di dalam masker wajah. Memang bahan ini sangat dirasa cocok untuk merangsang sel-sel kulit dan juga mencegah adanya jerawat.

Hanya dengan mengaplikasikan bubuk cokelat dengan air hangat, maka kamu sudah dapat menggunakan masker cokelat yang berkhasiat. 

5. Membantu melembapkan kulit

5 Manfaat Sehat dari Bubuk Cokelat untuk Kecantikan, Berkhasiat!mnn.com

Memiliki kulit yang lembap dan mulus tentu saja menjadi hal yang sangat diimpikan oleh semua wanita. Salah satu manfaat baik yang mampu diperoleh dari bubuk cokelat adalah kandungan beragam vitamin yang mampu melembapkan dan membuat kulit seakan lebih kenyal. 

Nah, 5 manfaat baik di atas mampu diperoleh apabila kita menggunakan bubuk cokelat sebagai media dalam kecantikan. Jadi, apakah kamu tertarik mencoba bubuk cokelat ini? 

Baca Juga: Sambut Akhir Tahun, 12 Tren Kecantikan Menurut Zodiak Wajib Kamu Coba

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya