5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!

Yang mau pasang wallpaper dinding wajib tahu

Wallpaper dinding merupakan jenis dekorasi rumah dengan menggunakan bahan sejenis stiker yang ditempelkan ke dinding. Pemasangan wallpaper dinding bisa jadi alternatif buat kalian yang bosan dengan warna dinding yang sudah ada.

Memasang wallpaper dinding tidaklah sesulit dengan apa yang dibayangkan. Kalian cukup menyiapkan alat dan bahan seperti wallpaper, lem, pisau atau cutter, meteran, dan pensil.

Selain itu ada beberapa hal yang perlu kalian siapkan. Berikut adalah lima cara memasang wallpaper dinding secara mandiri dan mudah. 

1. Bersihkan dinding dari paku dan noda yang menempel

5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!ilustrasi membersihkan dinding (pexels.com/Karolina Grabowska)

Langkah pertama sebelum kalian memasang stiker wallpaper adalah membersihkan dinding dari paku, noda, dan benda-benda yang menempel lainnya. Karena saat memasang wallpaper diperlukan permukaan dinding yang rata, agar hasilnya maksimal dan tidak bergelembung.

Kalian bisa menggunakan kain lap untuk membersihkan noda atau debu dan menggunakan pencabut paku untuk melepas paku dari dinding. Apabila ada permukaan dinding yang berlubang dengan jumlah banyak, pastikan kalian menutup lubang terbebut dengan semen agar permukaan dinding kalian menjadi rata.

2. Ukur ketinggian dan lebar dinding

5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!ilustrasi mengukur dinding (pexels.com/Pixabay)

Pengukuran tinggi dan lebar dinding menjadi salah satu tahap yang penting untuk dilakukan. Karena menentukan jumlah gulungan wallpaper yang akan kalian beli.

Semakin luas dinding tentu semakin banyak jumlah gulungan wallpaper yang dibutuhkan. Kalian bisa menggunakan meteran untuk mengukur lebar dan tinggi dinding rumah kalian dan jangan lupa kalian catat hasilnya.

3. Oleskan lem dan pasang wallpaper secara teliti

5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!ilustrasi memasang wallpaper dinding (honpo.com.sg)

Setelah pengukuran dan gulungan wallpaper yang kalian pilih sudah siap. Tahap berikutnya adalah mengoleskan lem berjenis plumb bob secara merata pada dinding yang akan kalian pasangi wallpaper. Untuk pengolesan yang lebih merata kalian bisa menggunakan alat kuas khusus aplikasi wallpaper.

Oleskan lem satu kali saja. Karena lem yang terlalu banyak akan membuat kertas wallpaper menjadi basah dan menghasilkan wallpaper yang berkeriput. Kemudian pasang wallpaper secara perlahan dari atas ke bawah dan pastikan semua bagian terlapisi dengan sempurna.

 

Baca Juga: 5 Panduan Memilih Warna Cat Dinding Rumah, Jangan Salah Pilih!

4. Ratakan dan potong sisa wallpaper 

5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!ilustrasi alat potong (pexels.com/Adonyi Gábor)

Setelah wallpaper tertempel. Kemudian ratakan wallpaper menggunakan kain perca agar wallpaper bisa menempel sempurna pada dinding. Lakukan proses perataan pada bagian tengah dan tarik ke sisi luar. Proses perataan berguna agar tidak ada gelembung udara pada wallpaper dinding.

Setelah itu kalian bisa melakukan pemotongan sisa-sisa wallpaper menggunakan gunting atau cutter. Karena tak jarang ada sisa kertas wallpaper yang melebihi ukuran dinding. Pemotongan sisa kertas wallpaper membutuhkan ketelitian tinggi, sehingga kalian jangan tergesa-gesa saat memotongnya.

5. Sesuaikan pattern atau motif wallpaper pada pemasangan berikutnya

5 Cara Memasang Wallpaper Dinding Secara Mandiri, Gak Ribet!ilustrasi memasang wallpaper dinding (pexels.com/Nataliya Vaitkevich)

Setelah satu lembar wallpaper terpasang, pekerjaan rumah berikutnya adalah memasang lembaran wallpaper yang lain. Karena wallpaper dinding tidak dibuat dengan luas yang besar, melainkan dalam potongan-potongan vertikal memanjang.

Memadukan motif tiap lembaran wallpaper terbilang sulit, maka kalian harus berhati-hati dan teliti saat memasangnya. Motif yang menyatu tentu akan membuat dinding kalian akan semakian indah ketika dilihat.

Nah, itulah lima cara memasang wallpaper dinding secara mandiri dan tentu sangat mudah dilakukan. Dengan paham caranya tentu memasang wallpaper tidak sesusah dengan apa yang dibayangkan dan kalian tidak perlu bantuan tukang. Ada yang mau pasang wallpaper dinding?

 

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya