5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?

Piano ternyata punya banyak jenisnya, lho!

Banyak orang mengira bahwa piano hanya punya satu jenis saja. Padahal dalam perkembangannya, piano mengalami perkembangan dari berbagai jenis dan rupa, walaupun intinya cara memainkannya semua sama, dengan menekan tuts.

Tiap jenis tentu memiliki suara, bentuk atau bahkan harganya pasti berbeda. Nah, buat kamu yang belum tahu jenis-jenis piano itu apa saja, berikut adalah lima jenis piano di antaranya. Simak sampai selesai, ya!

1. Grand piano

5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?ilustrasi piano (pexels.com/Thuyen vu)

Grand piano bisa dibilang sebagai jenis piano yang sesungguhnya yang tergolong dalam jenis piano akustik. Piano ini terbuat dari konstruksi kayu kokoh yang mengilap dengan tutsnya berjumlah 88. Ciri lainnya dari piano jenis ini adalah memiliki kotak akustik yang ditidurkan, dengan deretan senar-senar yang diketuk hammer piano ditidurkan. 

Grand piano ini sering digunakan dalam pagelaran orkestra. Karena ukurannya yang besar dan terbuat dari bahan berkualitas tinggi, harga dari grand piano sangat mahal, dari puluhan hingga ratusan juga. 

2. Upright piano

5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?ilustrasi piano (pexels.com/Cottonbro)

Upright piano sebetulnya tidak jauh berbeda dengan jenis grand piano. Sama-sama terbuat dari kayu dengan 88 tuts, termasuk kotak akustik dan senar-senarnya.

Hanya saja pembeda utama dari upright piano dengan grand piano adalah posisi kotak akustiknya yang posisinya berdiri. Dengan hal itu, piano ini lebih menghemat tempat.

3. Digital piano

5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?ilustrasi piano (pexels.com/BrettSayles)

Seperti dengan namanya, piano ini tidak menggunakan mekanisme akustik melainkan menggunakan mekanisme digital elektronik. Meskipun sudah digital, tapi secara rentang nada sangat mirip dengan piano akustik biasa.

Termasuk dalam model tutsnya, yang sama-sama menggunakan tipe-tipe greadded-hammer. Jadi, walaupun jenisnya sudah digital, namun efek penekanan tutsnya masih sama dengan piano akustik, berat dan seperti mengetukkan palu ke senar-senar nada. 

Baca Juga: 5 Cara Beli Piano Bekas supaya Gak Salah, Perhatikan!

4. Keyboard

5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?ilustrasi piano (pexels.com/AminAshbaghpour)

Secara kasat mata, keyboard dengan piano digital sangatlah mirip. Bahkan keyboard juga termasuk dalam jenis piano elektronik. Namun, perbedaan utamanya terletak pada tutsnya.

Keyboard tidak menggunakan gradded-hammer, melainkan model touch response. Selain itu, rentang nada yang dimiliki juga lebih sedikit, hanya sepanjang 61 nada. Akan tetapi keyboard memiliki kelebihan dalam memproduksi suara dari berbagai bermacam jenis alat musik. 

5. Organ

5 Jenis Piano yang Harus Kamu Tahu, Apa Saja?ilustrasi piano (pexels.com/riorosa)

Organ punya bentuk yang mirip dengan keyboard. Namun, organ lebih cenderung memainkan akord, jadi pemain organ tidak perlu susah-susah memikirkan melodi, karena bagian melodi sudah menjadi jatahnya pianis.

Organ memiliki dua jenis, yaitu organ pipa (orgel) dan organ elektronik (electone).  Organ pipa memiliki deretan tuts lebih dari satu, dan tombol analog yang sangat banyak. Organ pipa sendiri memiliki pipa-pipa raksasa. Sementara organ elektronik deretan tutsnya kebanyakan 2 baris dan pedal kaki (pedalboard) sangat banyak.

Itu tadi adalah beberapa jenis piano yang bisa kamu ketahui. Dengan tahu jenis-jenisnya tentu akan memudahkanmu saat akan membeli atau memainkan piano. Ada yang hobi bermain piano?

Baca Juga: 5 Fakta Menarik tentang Gitar Fender, Penciptanya Gak Bisa Main Gitar!

Candra Septian Bantara Photo Verified Writer Candra Septian Bantara

Mahasiswa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya