7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadan

Bisa bikin kita merasa bahagia

Di bulan Ramadan ini, terdapat banyak kebaikan yang bisa kita lakukan. Salah satunya adalah bersedekah. Kegiatan ini tentunya bisa meringankan beban orang-orang yang membutuhkan dan tentunya juga membuat kita merasa bahagia.

Selain itu, aktivitas positif ini akan membuat kita semakin dekat dengan Yang Maha Kuasa. Masih banyak manfaat sedekah yang akan membuat hidup kita lebih bermakna. Lalu, apa sajakah manfaat lain dari bersedekah? Berikut ini ulasannya.

1. Menyucikan hati dan jiwa

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang tenang (istockphoto.com/andreswd)

Salah satu cara untuk membersihkan hati dan jiwa dari sifat serakah dan egois adalah sedekah. Dengan membagikan sebagian rezeki kita untuk orang-orang yang memerlukannya, maka kita sedang belajar untuk lebih ikhlas dan bijaksana dalam mengatur keuangan kita. Selain itu, hal tersebut juga dapat menjadikan hati lebih tenang.

Baca Juga: 5 Cara Menciptakan Momen Berkesan Bersama Keluarga di Bulan Ramadan

2. Mendekatkan diri pada Allah

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang tenang (istockphoto.com/monkeybusinessimages)

Bersedekah merupakan salah satu amalan yang sangat disarankan untuk orang Muslim. Dengan berbagai sebagian rezeki kita, maka kita sedang memperlihatkan ketaatan dan kepatuhan kepada perintah Allah SWT. Hal tersebut juga akan membantu kita untuk menjadi lebih dekat dengan-Nya dan mensyukuri segala nikmat yang sudah didapatkan selama ini.

3. Mengurangi penderitaan sesama

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi berbagi (unsplash.com/Annika Gordon)

Ramadan menjadi momen yang tepat untuk berempati dan berbagi dengan mereka yang kurang beruntung. Dengan bersedekah, kita sedang membantu untuk mengurangi beban dan penderitaan yang tengah dialami oleh sesama manusia. Selain itu, pahala yang akan kita dapatkan pun juga berlipat ganda.

4. Meningkatkan rasa syukur

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang tenang (istockphoto.com/PrathanChorruangsak)

Saat kita berbagai dengan sesama, hal ini dapat membantu dalam meningkatkan rasa syukur pada nikmat yang sudah diberikan-Nya. Di samping itu, kegiatan ini dapat membantu kita untuk tak lalai bahwa segala sesuatu yang kita punya merupakan anugerah dari Allah. Selain itu, aktivitas ini juga bisa menjadi pengingat bahwa apa yang kita miliki selama ini hanya sebatas titipan.

5. Membuat dunia menjadi tempat yang lebih baik

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang tenang (istockphoto.com/Mikhail Blavatskiy)

Dengan menyisihkan sebagian rezeki kita, kita bisa membantu dalam memperbaiki kondisi sosial dan ekonomi orang yang memerlukan. Sedikit bantuan yang kita berikan, akan membuat perbedaan yang signifikan dalam kehidupan mereka. Dunia menjadi terasa lebih baik, tenang, dan tentram.

6. Meningkatkan kesejahteraan emosional

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang tenang (istockphoto.com/xavierarnau)

Bersedekah ternyata dapat menciptakan perasaan bahagia dan membuat hati menjadi damai. Saat kita merasakan dampak positif yang kita berikan pada orang lain, maka hal itu akan membawa kepuasan tersendiri. Tentunya perasaan tersebut akan meningkatkan kesejahteraan emosional di dalam diri kita.

7. Memperoleh pahala yang besar

7 Manfaat Mengesankan dari Memperbanyak Bersedekah di Bulan Ramadanilustrasi pria yang sedang mengambil hikmah dari segala permasalahan (unsplash.com/Guilherme Stecanella)

Bersedekah di bulan Ramadan ini akan membuat kita memperoleh pahala yang besar dari Allah SWT. Selama bulan puasa, pahala sedekah akan dilipatgandakan. Jadi, setiap kebaikan yang dilakukan mempunyai nilai yang jauh lebih tinggi.

Nah, saat kita bersedekah, tak hanya orang yang membutuhkan saja yang merasakan kebahagiaan, kita pun juga turut merasakannya. Apalagi ketika bulan Ramadan ini, segala kebaikan akan mendapatkan pahala yang dilipatgandakan. Semoga hati kita selalu tergerak untuk melakukan sedekah, ya!

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi Gangguan Insomnia Saat Berpuasa di Bulan Ramadan

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya