5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! 

Mampu beradaptasi dengan adanya perubahan

Hidup ini memang tak selalu baik-baik saja. Ada kebahagiaan dan juga ada kesedihan yang akan melanda. Saat hidup tidak sesuai dengan keinginan, maka kita tidak boleh mudah menyerah. Kita memang diizinkan untuk bersedih, namun kita harus menolak terus berada dalam keterpurukan.

Untuk menjalani hidup, harus dipenuhi dengan ketangguhan, agar apapun yang terjadi pada hidup, tetap membuat kita merasa bersemangat. Berikut ini adalah beberapa tanda orang yang tangguh dalam menjalani kehidupannya. Mereka tak mudah kehilangan motivasi untuk terus melanjutkan hidup. Yuk, kenali tanda-tandanya! Siapa tahu kamu salah satunya.

1. Mampu beradaptasi dengan adanya perubahan

5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/Milad Fakurian)

Seseorang yang mempunyai sifat yang tangguh, akan mudah untuk menerima adanya perubahan. Walaupun perubahan tersebut bertentangan dengan dirinya, namun ia menyakinkan diri sendiri bahwa ia mampu menghadapinya. Ia akan mulai belajar dan segera beradaptasi untuk membuatnya tidak tertinggal.

Selain itu, ia juga tidak merasa terancam ketika dihadapkan pada situasi baru atau perubahan yang tak terduga. Ia justru menanggapinya sebagai peluang untuk tumbuh dan berkembang. Ini bertujuan untuk membuat kehidupannya lebih baik.

2. Meluangkan waktu untuk belajar dengan hal-hal baru

5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! ilustrasi pria yang bekerja (unsplash.com/Nirmal Rajendharkumar)

Orang dengan kepribadian tangguh biasanya ingin terus belajar untuk meng-upgrade ilmunya. Ia merasa bahwa mempelajari hal baru akan membuat hidupnya jauh lebih mudah. Walaupun sebenarnya tidak gampang, namun ia tidak akan mudah menyerah.

Ia menganggap bahwa tantangan dalam hidup harus dihadapinya. Ini bukanlah tanpa alasan, karena hal tersebut juga membuatnya akan semakin berkembang, dan pastinya semakin tangguh.

3. Kreatif dalam menyelesaikan masalah yang muncul

5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! ilustrasi pria yang bekerja keras (unsplash.com/Milad Fakurian)

Seseorang yang tangguh biasanya akan menjadi kreatif dalam menyelesaikan masalah atau menghadapi suatu persoalan. Ia tak mau terjebak dengan pola pikir yang mengarah pada solusi konvensional. Ia justru bisa melihat berbagai pilihan dan akan memutuskan untuk memilih pendekatan yang paling sesuai dengan kondisi yang sedang dihadapi.

Kemampuan dalam berpikirin kreatif ini membuatnya lebih efisien dalam menyelesaikan suatu problematik dalam kehidupan. Selain itu, ia juga nampu untuk mengurangi tingkat stres yang bisa saja timbul kapanpun.

4. Percaya bahwa akan ada hikmah di balik suatu musibah

5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! ilustrasi pria yang bekerja (unsplash.com/Magnus Andersson)

Tanda berikutnya adalah, ia selalu berpikiran positif dalam menjalani kehidupannya. Baginya, setiap masalah akan menemukan solusi, jika ia mampu berpikir dengan tenang dan bijak. Di samping itu, ia juga mempercayai bahwa setiap musibah pasti akan ada hikmahnya.

Pemikiran-pemikiran tersebut membuatnya lebih tenang dan nyaman dalam menghadapi setiap fase dalam hidupnya. Ia juga berpikir bahwa selama ia berjuang dan mengusahakan yang terbaik dalam hidupnya, maka hidupnya akan baik-baik saja atau akan terus membaik.

5. Menghargai dan menyayangi diri sendiri

5 Tanda Orang yang Tangguh dalam Menjalani Hidup, Simak! ilustrasi pria yang bekerja (unsplash.com/Nirmal Rajendharkumar)

Terkadang kita sering lupa bahwa orang yang paling berharga dalam hidup ini adalah diri kita sendiri, sehingga kita lupa untuk menghargai dan menyayangi diri sendiri. Rasa sayang terhadap diri sendiri bisa ditunjukkan saat kita mengapresiasi segala usaha dan perjuangan yang sudah kita lakukan. Kita tahu bahwa itu semua memang tidaklah mudah, namun kita bisa mulai belajar untuk melaksanakannya.

Selain itu, perlu diketahui bahwa seseorang yang menyayangi diri sendiri tak akan terlalu keras pada diri sendiri saat dilanda kegagalan. Ia akan menerimanya sebagai bagian dari proses belajar dan tumbuh. Di samping itu, ia juga akan menganggapnya sebagai bagian yang akan membuatnya terus belajar dan lebih kuat dari kemaren.

Menjadi orang yang tangguh bukanlah hal yang mudah. Namun, kita bisa mewujudkannya dengan tidak pernah lelah untuk belajar dan berusaha. Bagaimana pun juga, kehidupan kita sangatlah berharga, kan?

Baca Juga: 7 Sikap agar Hidup Lebih Tenang sebagai Pria Mandiri, Cek Bro! 

Ratna Herlina Photo Verified Writer Ratna Herlina

IG: ratna0694

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya