5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuh

Penasaran gak sih alasannya?

Ada banyak orang yang tidak suka diselingkuhi karena hal tersebut terasa menyakitkan. Namun tidak sedikit pula yang pada akhirnya memilih selingkuh dari pasangannya karena tidak bisa memikirkan dampak buruk yang nantinya bisa saja terjadi. Selingkuh bisa menghancurkan suatu hubungan yang sedang dijalani, bahkan tidak hanya menyakiti pasangan saja namun juga orang sekitar.

Sepertinya ada beberapa pandangan dari seorang cowok yang berbeda dari yang lainnya. Mereka lebih memilih untuk diselingkuhi daripada selingkuh. Adapun alasan yang mendasari mereka bersikap demikian adalah seperti di bawah ini. Apa saja? Simak langsung pembahasannya!

1. Selingkuh bisa menyakiti orang lain

5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuhilustrasi bicara (pexels.com/keiraburton)

Selingkuh sebenarnya tidak dibenarkan dalam suatu hubungan apa pun itu alasannya. Hal ini membuat sebagian cowok punya alasan tersendiri mengapa mereka lebih memilih diselingkuhi daripada selingkuh. Karena jika mereka selingkuh, mereka sadar betul jika nantinya bisa menyakiti orang yang tidak lain ialah pasangannya sendiri.

Rasa sakit tersebut akan terus membekas dalam hati pasangannya, bahkan tidak jarang ada yang bisa menimbulkan rasa trauma mendalam. Mereka masih punya hati dan tidak ingin menyakiti pasangannya tersebut. Sebenarnya, pilihan untuk diselingkuhi menjadi salah satu bukti rasa cinta mereka yang besar pada pasangan.

2. Tidak tenang hidupnya

5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuhilustrasi pusing pusing (pexels.com/andreapiacquadio)

Alasan lain di balik sikap cowok yang lebih memilih untuk diselingkuhi daripada selingkuh karena selingkuh membuat hidup mereka tidak tenang. Dari mulai dihantui perasaan bersalah, perasaan tidak tenang karena selalu berbohong hingga yang lainnya. Mereka sadar jika selingkuh tidak baik untuk dilakukan karena merugikan orang lain.

Namun diselingkuhi juga bukan suatu hal yang diharapkan karena cukup menyakitkan hal tersebut terjadi. Sungguh suatu pilihan yang tidak menyenangkan antara selingkuh maupun diselingkuhi. Untuk pendapat kamu sendiri bagaimana, Bro?

3. Dihantui rasa bersalah

5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuhilustrasi pria (pexels.com/cinmaysingh)

Jika ditanya apakah pilih diselingkuhi atau selingkuh, sebagian cowok ada yang memilih diselingkuhi ternyata. Hal ini lantaran mereka tidak ingin dihantui rasa bersalah jika melakukan sebuah perselingkuhan. Bersalah pada pasangan itu pasti, bersalah pula pada orang-orang yang nantinya akan terkena imbasnya.

Mungkin pada saat melakukan selingkuh ia tidak menyadari hal buruk yang biasa terjadi, namun setelahnya rasa bersalah itu akan muncul hingga membuat hidupnya tidak nyaman. Tidak banyak shi yang punya pemikiran demikian ini. Memilih diselingkuhi sepertinya lebih baik daripada dihantui rasa bersalah.

Baca Juga: 7 Sikap Pria Sejati yang Banyak Diidamkan Perempuan sebagai Suami

4. Jauh dari kata bersyukur yang buat hidupnya tidak bahagia

5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuhilustrasi stres (pexels.com/ketutsubiyanto)

Kamu perlu tahu jika alasan lain di balik sikap cowok yang lebih memilih diselingkuhi daripada selingkuh itu banyak sekali. Salah satu yang kerap diungkapkan oleh sebagian dari mereka ialah karena mereka akan jauh dari kata bersyukur hingga hidup mereka tidak bahagia. Merugikan sekali bukan, memilih setia justru lebih baik nantinya.

Sebenarnya diselingkuhi juga bukan merupakan pilihan yang menyenangkan. Karena akan sangat menyakitkan terutama untuk cowok yang sangat mencintai pasangannya. Jika bisa, tidak ada yang namanya selingkuh maupun diselingkuhi dalam suatu hubungan supaya bisa selalu bahagia satu sama lainnya.

5. Tak ingin menodai rasa cinta pasangannya

5 Alasan Sebagian Cowok Lebih Pilih Diselingkuhi daripada Selingkuhilustrasi pasangan (pexels.com/ilkinsafterof)

Ada alasan lain di mana seorang cowok yang memilih diselingkuhi daripada selingkuh karena mereka tidak ingin menodai rasa cinta pasangannya tersebut. Jika sudah demikian, biasanya cowok tersebut sangat mencintai pasangannya. Mereka rela berkorban untuk merasakan rasa sakit diselingkuhi daripada membiarkan pasangannya sedih karena ia selingkuh.

Selain perasaan sayang, tipe cowok seperti ini juga merupakan cowok yang bertanggung jawab pada pasangannya. Berbicara mengenai selingkuh maupun diselingkuhi sebaiknya memang bisa dihindari dalam suatu hubungan. Jangan sampai kehancuran hubungan karena perselingkuhan membuat keduanya mengalami ketidaknyamanan perasaan setelahnya.

Dari sebagian cowok yang punya alasan tersendiri mengapa mereka lebih memilih diselingkuhi daripada selingkuh, kamu sendiri berada pada tim yang mana? Setiap pilihan dan pendapat masing-masing orang pastinya berbeda. Tinggal bagaimana kamu menanggapinya.

Baca Juga: 10 Sikap yang Membuatmu Dicap Pria Gentleman, Bikin Wanita Terpesona!

Rinda Ratna  Dewi Photo Verified Writer Rinda Ratna Dewi

IG @rindaratna22

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya