5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin Rapi

#IDNTimesMen Dijamin rambut makin tertata pakai pomade

Tak berbeda dengan wanita, rambut bagi pria juga merupakan sebuah mahkota yang dapat meningkatkan penampilan. Banyak pria yang sangat memerhatikan gaya rambutnya dalam berpenampilan, salah satunya menggunakan pomade agar gaya rambut senantiasa tertata rapi. 

Namun apakah kamu sudah tahu bagaimana cara memakai pomade agar rambut kamu lebih tertata secara maksimal? Jika belum tahu, IDN Times bagikan tips memakai pomade pada pria yang bisa kamu ikuti, Bro!

1. Pastikan rambut kering sebelum memakai pomade

5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin RapiHair dryer untuk mengeringkan rambut (pexels/Element5 Digital)

Ternyata pomade akan lebih maksimal menjaga tatanan gaya rambut kamu saat rambut kamu kondisinya kering lho, Bro. Pomade khususnya yang water-based akan jauh lebih mudah menempel saat rambut kamu kering. Karena pomade water-based akan mudah luntur jika terkena air.

Jadi sebaiknya kamu biasakan untuk mengeringkan rambut kamu hingga benar-benar kering sebelum menggunakan pomade ya, Bro. Kamu bisa mengeringkan rambut menggunakan handuk, maupun hair dryer untuk hasil rambut yang benar-benar kering.

Sedangkan untuk pomade oil-based, kamu masih bisa menggunakannya saat rambut agak basah kok, Bro. Karena bahannya tidak mudah menyatu dengan air, sehingga tidak akan cepat luntur saat kamu memakainya dengan kondisi rambut yang agak basah.

2. Cukup ambil pomade sebesar uang koin

5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin RapiIlustrasi pomade (pexels/Castorly Stock)

Pomade memiliki daya hold yang cenderung kuat, sehingga kamu gak perlu menggunakan pomade terlalu banyak di rambut kamu, Bro. Lagi pula jika kamu mengambil pomade terlalu banyak justru akan membuat kamu kesulitan menata rambut, dan rambut kamu jadi terasa lengket.

Sehingga kamu bisa mulai dengan mengambil pomade sebesar uang koin, lalu usapkan merata ke tangan sebelum ke rambut. Jika dirasa masih kurang, baru kamu bisa menambahkan pomade-nya kembali sedikit demi sedikit.

3. Hangatkan pomade dengan menggosok-gosokkan ke telapak tangan

5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin RapiIlustrasi penggunaan pomade (unsplash/Apothecary 87)

Ternyata pomade gak bisa langsung kamu oleskan ke rambut setelah diambil dari wadahnya lho. Kamu perlu menghangatkan dulu pomade sebelum mengusapkannya ke rambut. Caranya adalah dengan mengoleskan pomade ke telapak tangan, lalu saling gosok-gosokkan telapak tangan kamu hingga terasa hangat.

Hal ini penting dilakukan karena pomade memiliki tekstur yang kental sehingga kamu perlu meratakannya sekaligus menghangatkannya agar melumer dan mudah menyebar saat dioleskan ke rambut. Hal ini juga menghindari pomade menjadi menumpuk dan kaku di beberapa wilayah rambut saja jika tidak dihangatkan terlebih dahulu.

Baca Juga: 5 Tips Merawat Rambut Keriting Pria agar Tetap Sehat, Simpel!

4. Ratakan ke seluruh bagian rambut yang ingin ditata menggunakan jari

5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin RapiIlustrasi meratakan pomade ke rambut (pexels/Jesus Con S Silbada)

Tips memakai pomade pada pria selanjutnya adalah dengan meratakannya ke setiap bagian rambut menggunakan jari. Pomade yang sudah menyebar di telapak tangan, bisa mulai kamu usapkan ke rambut. Mulai dari ujung rambut hingga ke pangkal, pastikan seluruh bagian rambut terkena pomade secara merata dengan bantuan jari.

Kamu juga bisa menyesuaikan gaya rambut dengan proses meratakan pomade ke rambut. Jika kamu ingin gaya yang rapi, kamu bisa menyisir terlebih dahulu rambut kamu sebelum mengoleskan pomade. Namun jika kamu ingin gaya rambut acak, kamu bisa langsung mengoleskan pomade ke rambut tanpa disisir terlebih dahulu.

5. Rapikan dengan sisir bergigi rapat

5 Tips Memakai Pomade Buat Pria yang Bikin Rambut Makin RapiSisir bergigi rapat (unsplash/Apothecary 87)

Setelah pomade sudah merata di rambut, kamu bisa mulai menata rambut kamu agar tampilan lebih maksimal. Kamu bisa menatanya dengan sisir bergigi rapat. Kamu bisa mulai menyisir bagian luar rambut menuju ke bagian dalam. Sisir perlahan sesuai arah tumbuh rambut kamu untuk tampilan yang rapi, Bro.

Penggunaan sisir bergigi rapat selain membuat rambut yang diberi pomade lebih rapi, juga berfungsi meratakan sisa-sisa pomade yang menggumpal selama proses penataan rambut menggunakan tangan lho, Bro.

Kini rambut kamu makin keren dengan menggunakan pomade bukan, Bro?

Baca Juga: 9 Parfum Cowok yang Cocok untuk Digunakan Saat Berolahraga

Rijalu Ahimsa Photo Verified Writer Rijalu Ahimsa

Member IDN Times Community ini sudah tidak malu-malu lagi menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya