10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!

Lakukan perawatan secara rutin

Uban atau rambut putih bagi sebagian orang memang lebih baik dibiarkan tumbuh karena tidak menganggu. Namun, sebagian orang juga menganggap uban akan memengaruhi penampilan dan kepercayaan diri mereka.

Sebenarnya, uban adalah rambut yang tidak memiliki pigmen warna karena sel melanocytes yang kehilangan 'bahan bakar'. Jangan khawatir, ada beberapa cara untuk merawat dan menyehatkan rambut yang sudah memutih.

Salah satunya menggunakan produk sampo penghilang uban secara rutin dan teratur. Berikut delapan rekomendasi produk sampo yang bisa kamu dapatkan di swalayan maupun online.

1. Black Magic Shampoo

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Black Magic Shampoo (shopee.co.id)

Rekomendasi sampo penghilang uban yang pertama adalah Black Magic Kemiri Shampoo. Sampo ini mengandung bahan-bahan natural, seperti kemiri, lidah buaya, dan seledri.

Sebenarnya sampo ini bertujuan untuk menebalkan rambut, mengurangi ketombe dan rambut rontok. Namun, sampo ini juga bisa membantu menyehatkan dan menghitamkan rambutmu yang mulai memutih. Harganya sendiri sekitar Rp45.000-an.

2. Dexe Black Hair Shampoo

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Dexe Black Hair Shampoo (dexe.com)

Sampo penghilang uban berikutnya adalah Dexe Black Hair Shampoo. Sampo ini digunakan dengan cara mencuci rambut, lalu mendiamkannya selama 10 menit baru dibilas.

Kelebihan sampo ini adalah warna gelap yang dihasilkan bisa bertahan lebih lama karena pewarna di dalamnya tidak mudah teroksidasi atau memudar. Harga sampo ini cukup beragam yakni mulai dari Rp150.000-an.

3. Clear Natural Black Shampoo

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Clear Natural Black Shampoo (clearhaircare.com)

Brand sampo terkenal, Clear, juga mengeluarkan sampo penghilang uban yang bisa merawat dan menyehatkan rambutmu. Sampo ini mengandung black zaitun dan tea tree oil yang membantu menghitamkan rambutmu.

Kamu bisa membeli sampo ini di minimarket atau supermarket terdekat. Harga sampo ini juga cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp25.000-an.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Sampo Biotin untuk Cegah Rambut Kusam dan Ketombe 

4. Selsun 7 Herbal

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Selsun 7 Herbal Shampoo (rohto.co.id)

Selsun 7 Herbal adalah salah satu rekomendasi sampo penghilang uban yang mengandung berbagai bahan alami. Mulai dari kedelai, ginseng, minyak kemiri, ekstrak gandum, urang-aring, hingga sweet almond oil.

Sampo ini berkhasiat untuk mengurangi ketombe, menguatkan, melembutkan, dan menghitamkan rambut. Harga sampo ini mulai dari Rp40.000-an.

5. BSY Noni Black Hair Magic

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!BSY Noni Black Hair Magic (bsynonimagic.com)

Produk sampo penghilang uban yang sangat direkomendasikan berikutnya adalah BSY Noni Black Hair Magic. Sampo ini bisa menghitamkan rambut cukup dengan keramas saja. Caranya adalah dengan mendiamkannya selama 7-10 menit saat keramas.

Kandungan utama pada sampo ini yang bisa menghitamkan rambut adalah ekstrak buah noni atau mengkudu. Selain itu, sampo ini mengandung ginseng, kolagen, ZPT, dan polygonum multiforum.

Jangan khawatir, sampo ini sudah mengantongi izin BPOM dan memiliki sertifikat halal IFANCA International. Dalam penggunaannya, kamu bisa menggunakan sarung tangan, ya! Harga sampo ini dibanderol mulai dari Rp75.000-an.

6. Top Lady Hair Dye

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Top Lady Hair Dye (toplady.id)

Top Lady Hair Dye adalah sampo penghilang uban yang metodenya sama seperti sampo sebelumnya. Saat keramas, diamkan terlebih dahulu selama sekitar 10 menit untuk hasil yang maksimal.

Meski nama sampo ini seperti ditujukan kepada perempuan, tapi produk ini juga aman digunakan untuk laki-laki. Selain itu, harga sampo ini juga cukup terjangkau per bungkus, yaitu sekitar Rp10.000.

7. Kiehl's Sunflower Color Preserving Shampoo

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Kiehl's Sunflower Color Preserving Shampoo (kiehls.com)

Rekomendasi sampo penghilang uban berikutnya adalah Kiehl's Sunflower Color Preserving Shampoo. Sampo ini bermanfaat untuk mempertahankan warna rambut hitammu. Oleh sebab itu, kamu bisa mulai menggunakan produk ini sebelum ubanmu bertambah banyak.

Kiehl's Sunflower Color Preserving Shampoo mengandung biji bunga matahari, vitamin B3, B5, dan B6. Khasiat kandungan pada sampo ini juga bisa membantu melembapkan rambut. Harga sampo ini sekitar Rp200.000-an untuk kemasan 200 ml.

8. Matrix Biolage Color Last Shampoo

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Matrix Biolage Color Last Shampoo (biolage.com)

Sampo penghilang uban selanjutnya adalah Matrix Biolage Color Last Shampoo. Sampo ini biasanya digunakan setelah proses pewarnaan rambut. Misalnya, kamu mengecat rambutmu dengan warna lain. Lalu, gunakan sampo ini untuk merawat rambutmu agar tidak rusak atau kering.

Sampo ini juga bermanfaat untuk mempertahankan warna rambut sebelum memiliki uban. Sampo ini memiliki kandungan ekstrak anggrek, pH rendah, dan UV Filter Complex yang membuatmu nyaman untuk beraktivitas di bawah matahari tanpa takut rambut terlihat kering dan rusak. Harga sampo ini juga cukup beragam, yaitu mulai dari Rp90-130 ribuan.

Baca Juga: Kenali 7 Penyebab Rambut Kering dan Cara Merawatnya, Catat!

9. Garnier Men Shampoo Color

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Garnier Men Shampoo Color (garnier.co.id)

Sampo yang membantu menghilangkan uban berikutnya adalah Garnier Men Shampoo Color. Selain sebagai sampo, produk ini juga bisa digunakan sebagai pewarna rambut. Sampo ini memiliki kandungan ekstrak kopi, argan oil, dan ammonia yang bisa membantu menghitamkan rambut.

Cara menggunakan sampo ini adalah dengan menuangkannya sedikit ke tangan. Lalu, aplikasikan pada rambut seperti keramas. Ratakan dan biarkan terlebih dulu selama 5 menit, baru dibilas dengan air bersih.

Efek hitam dari sampo ini bisa bertahan hingga lima minggu pada pemakaian pertama. Harga sampo ini pun terbilang murah, yaitu Rp10.500 untuk satu bungkus berukuran 10 ml.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Shampo Pelurus Rambut Pria, Wajib Coba!

10. Orlyn Shampoo Aromatherapy

10 Sampo Penghilang Uban yang Efektif Merawat Rambut, Cek Bro!Orlyn Shampoo Aromatherapy (stockistnasa.com)

Rekomendasi sampo penghilang rambut yang terakhir adalah Orlyn Shampoo Aromatherapy. Sampo ini memiliki kandungan dari bahan alami dan herbal, yaitu olive oil, coconut oil, castor oil, dan shea butter.

Kandungan alami tersebut membantu mempertahankan kelembapan rambut dan menyuburkan rambutmu. Selain itu, sampo ini juga bisa menutrisi rambut dan menyegarkan kulit kepala, serta diklaim bisa membantu menghilangkan uban. Harga sampo ini sekitar Rp80.000 untuk kemasan 200 ml.

Demikianlah sepuluh rekomendasi sampo penghilang uban yang juga bisa membantu merawat dan menyehatkan rambutmu. Kamu bisa mendapatkannya di minimarket, supermarket, atau membelinya secara online.

Baca Juga: Cara Bleaching Rambut Pria untuk Pemula, Aman Dicoba di Rumah

Topik:

  • Yogama W
  • Wahyu Kurniawan
  • Yunisda D

Berita Terkini Lainnya