Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

7 Jenis Bezel pada Jam Tangan yang Wajib Diketahui Pria, Catat Bro!

Bezel pada jam tangan pria (unsplash.com/Fabian Heimann)
Bezel pada jam tangan pria (unsplash.com/Fabian Heimann)

Jam tangan memang terbuat dari banyak komponen, salah satunya adalah bezel. Buat yang belum tahu, bezel adalah frame bagian luar jam tangan.Bukan hanya berfungsi sebagai penghias jam saja, ternyata banyak banget manfaat keberadaan bezel. Semakin rumit bazel, maka semakin mahal juga harga dari jam tangan.

Yuk, pahami tujuh jenis bezel pada jam tangan yang wajib kamu ketahui. Kira-kira ada apa saja? Daripada penasaran, langsung aja baca ulasannya di bawah ini.

1. GMT

Rolex GMT Master II (rolex.com)
Rolex GMT Master II (rolex.com)

GMT atau Greenwich Mean Time pasti pernah kamu temui. Jam tangan yang memiliki GMT bezel dapat menunjukan 2 hingga 3 zona waktu yang berbeda dalam satu dial. Awalnya, bezel ini dibuat khusus untuk pilot yang sering mengempuh perjalanan Trans-Atlantik. Rolex adalah merek pertama yang mempopulerkan bezel GMT.

2. Compass

Timex Expedition Compass (timex.com)

Jenis bezel satu ini sangat berguna untuk kegiatan outdoor yang memerlukan kompas. Seperti namanya, compass bezel sudah pasti berfungsi untuk menunjukkan mata angin dan mempermudah penggunanya dalam mengetahui arah mata angin. Bezel satu ini masih banyak ditemui dalam desain jam tangan pria.

3. Diver

Longines Legend Diver (longines.com)

Bisa dibilang jika jenis bezel satu ini merupakan yang paling populer dan masih menjadi favorit pria sampai sekarang. Bezel ini berfungsi untuk mengetahui waktu yang sudah dihabiskan di dalam air agar penyelam tidak terlalu lama ketika menyelam. Karna fungsinya tersebut, jenis bezel ini banyak dijumpai dalam dive watch.

4. Tachymeter

Tissot Couturier Chronograph (tissotwatches.com)
Tissot Couturier Chronograph (tissotwatches.com)

Satu lagi bezel yang banyak digemari oleh pria adalah tachymeter. Bezel ini dibuat untuk mengukur kecepatan suatu objek. Biasanya kendaraan dalam satuan mil/jam atau km/jam. Biasanya,  jam tangan yang memiliki bezel tachymeter pasti dilengkapi juga dengan chronograph.

5. Telemeter

Tissot Telemeter 1938 (tissotwatches.com)
Tissot Telemeter 1938 (tissotwatches.com)

Kebalikan dari fungsi tachymeter, telemeter digunakan untuk menghitung jarak suatu tempat kejadian dari perbedaan waktu antara yang kita lihat. Misalnya ada ledakan di sebuah tempat, kita bisa memperkirakannya apakah jarak kita aman dari sumber ledakan. Unik banget, kan!

6. Medical

Angelus Chronographe Medical (angelus-watches.com)

Jenis bezel satu ini mungkin sudah jarang ditemukan pada jam tangan. Bezel medical biasanya memiliki fungsi pulsometer atau untuk menghitung denyut nadi per menit berdasarkan waktu. Fungsi pulsometer memang sudah banyak ditemukan di smartwatch canggih.

7. Pilot

Luminox 3762 (luminox.co.id)
Luminox 3762 (luminox.co.id)

Diantara semua yang ada, jenis bezel satu ini yang paling rumit. Bezel ini diciptakan untuk pilot profesional yang memerlukan perhitungan tepat dalam pekerjaannya. Sebelum ada kalkulator, slide rule digunakan untuk mengkonversi satuan seperti US gallon ke liter, pound ke kilogram, dan masih banyak lagi. 

Nah, itulah tujuh jenis bezel yang sering ditemui dalam jam tangan pria. Jadi, koleksi jam tanganmu punya bezel jenis apa nih, Bro?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Suci Wu
EditorSuci Wu
Follow Us