5 Perbedaan Ankle Pants dan Chino yang Perlu Kamu Tahu, Sekilas Mirip!

- Panjang ankle pants spesifik hanya sampai engkel, sedangkan chino lebih umum
- Ankle pants memiliki fitting yang lebih menyempit ke bawah, sedangkan chino lebih reguler
- Ankle pants punya bahan yang lebh tipis dan halus, sedangkan chino bahannya lebih tebal
Perbedaan ankle pants dan chino sering bikin bingung cowok. Sekilas terlihat mirip, dan sering dianggap sama oleh sebagian orang, ternyata ankle pants dan chino punya perbedaan yang jelas lho, bro. Bagi kamu yang gemar memakai celana yang cocok untuk kasual dan semi formal ini, perlu tahu apa saja perbedaannya.
Sehingga kamu bisa memaksimalkan penampilan dengan kedua celana serbaguna ini, bro. Nah, kali ini IDN Times bakal bahas apa saja perbedaannya lho. Jadi, simak baik-baik biar gak tertukar ya, bro!
1. Panjang ankle pants spesifik hanya sampai engkel, sedangkan chino lebih umum

Seperti namanya, ankle pants adalah celana panjang yang spesifik memiliki panjang hingga ke engkel. Biasanya ankle pants akan jatuh di area atas mata kaki. Sehingga memberi kenyamanan dan kesan santai penggunanya.
Sedangkan celana chino lebih fleksibel. Celana chino tak memiliki spesifikasi khusus sepanjang apa ujung celananya. Sehingga penggunanya lebih fleksibel menentukan sendiri. Umumnya, celana panjang chino dengan fit yang baik akan jatuh tepat di tengah mata kaki.
2. Ankle pants memiliki fitting yang lebih menyempit ke bawah, sedangkan chino lebih reguler

Fitting antara ankle pants dan celana chino terlihat berbeda, bro. Ankle pants umumnya memiliki fitting yang lebih tapered atau slim fit. Fitting ini memberi kesan bagian bawah yang lebih menyempit. Ini untuk membuat siluet yang lebih bersih dan tidak terlihat menggantung karena panjang celana hanya sampai engkel.
Sedangkan celana chino umumnya memiliki fitting regular fit, sehingga terlihat lebih umum. Beberapa celana chino juga tersedia dalam slim fit. Namun, secara umum fitting celana chino tidak meruncing ke bawah seperti ankle pants.
3. Ankle pants punya bahan yang lebh tipis dan halus, sedangkan chino bahannya lebih tebal

Meski dari penampilan sekilas terlihat mirip, ankle pants dan celana chino pakai bahan yang berbeda lho, bro. Umumnya ankle pants pakai bahan yang cenderung ringan dan tipis agar terkesan jatuh. Misalnya poliester, rayon, atau katun yang dicampur bahan sintetis.
Sedangkan celana chino menggunakan bahan yang cenderung lebih tebal. Celana chino umumnya pakai bahan katun twill, yakni katun yang cukup tebal dan menjadi ciri khas celana chino. Sehingga terkesan lebih kokoh dan berat saat dipakai dibanding ankle pants.
4. Ankle pants cocok untuk gaya smart casual, sedangkan chino cocok dipakai untuk acara santai

Dari fitting dan bahan, terlihat bahwa kedua jenis celana ini memiliki kadar keformalan yang sedikit berbeda. Ankle pants terkesan sedikit lebih formal dan rapi dibanding celana chino. Ankle pants terasa lebih formal karena fitting yang rapi dan bahan lebih tipis, cenderung cocok dipakai saat menghadiri acara smart casual, bekerja di kantor, atau menghadiri acara santai tapi ingin kesan yang rapi. Keseluruhan kesan yang dihadirkan adalah modern, rapi, dan semi formal.
Sedangkan celana chino memberi kesan lebih kasual karena bahan yang lebih tebal dan fitting yang reguler. Sehingga celana ini cocok untuk aktivitas harian yang gak butuh penampilan formal, bekerja santai, atau menongkrong. Celana chino bakal kasih kesan yang kasual hingga ke semi formal tergantung dipadukan dengan outfit seformal apa, bro.
5. Ankle pants cocok dipadukan dengan pakaian rapi dan profesional, sedangkan chino cocok dipadukan dengan pakaian santai

Saat dipadukan, ankle pants akan cocok banget dipakai bersama pakaian yang punya kesan rapi dan profesional. Misalnya memadukan ankle pants dengan blazer atau kemeja formal lengan panjang, bakal kasih kesan kamu cowok profesional. Apalagi bahan dan fitting khas ankle pants yang semakin mendukung outfit rapi kamu.
Sedangkan celana chino akan cocok banget kamu padukan dengan kaus, kemeja kasual, atau outer santai seperti jaket. Karena bahan yang lebih tebal dan fitting lebih reguler bisa menambah kesan santai keseluruhan penampilan kamu. Jika ingin sedikit rapi kamu juga bisa memadukannya dengan blazer sehingga celana chino cukup serbaguna dipakai di berbagai kesempatan.
Setelah tahu perbedaan ankle pants dan chino, kini kamu bisa memaksimalkan penampilan sesuai karakternya masing-masing bukan, bro? Kamu bisa cek kembali aktivitas yang sering kamu lakukan dan outfit apa saja yang kamu punya. Selanjutnya, tentukan lebih cocok ankle pants atau chino untuk melengkapi gaya berpakaian kamu, bro!


















