5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022

Wajib dikoleksi!

Jakarta Sneaker Day 2022 resmi digelar pada Kamis (24/03/2022). Event yang paling dinanti oleh para sneakerhead ini akhirnya kembali diselenggarakan secara offline. Acara ini juga menawarkan berbagai jenis brand footwear lokal yang keren dan stylish.

Selain itu, untuk menyambut event JSD 2022 yang diadakan di Senayan City ini sejumlah brand footwear lokal juga merilis secara eksklusif koleksi sepatunya khusus di acara ini, lho! Penasaran apa saja koleksi sepatunya? Baca artikel ini sampai habis!

1. Compass

5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022Compass Retrograde High and Low Double Black (instagram.com/sepatucompass)

Setelah merilis koleksi sneakers hasil kolaborasi bareng Fxxing Rabbits, Compass kembali hadir dengan merilis koleksi sepatunya dalam siluet Retrograde dalam dua warna, double black dan baby blue. Serta tersedia dalam dua model yaitu low dan high.

Koleksi sepatu yang hadir dalam dua warna ini rilis secara eksklusif dan hanya bisa kamu dapatkan di event Jakarta Sneaker Day 2022. Buat penggemar sepatu Compass, koleksi sepatu yang terbaru ini wajib banget kamu miliki.

2. Prabu Indonesia

5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022Sepatu 'TEGAR' Prabu Indonesia (instagram.com/prabu.indonesia)

Brand footwear yang satu ini juga turut hadir dalam event Jakarta Sneaker Daya 2022. Prabu Indonesia juga merilis koleksi sepatunya secara eksklusif yang diberi judukl 'TEGAR'.

Uniknya, sepatu ini memiliki konsep sepatu tenis untuk dijadikan pilihan sebagai daily sneakers. Hadir dalam empat pilihan warna seperti hitam, putih, cokelat, serta putih dengan sentuhan warna hitam dan biru.

3. HRCN Official

5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022Hrcn Official 'Southern Stone Manifest' (instagram.com/hrcnofficial)

Brand lokal asal Bandung yang satu ini juga ikut meramaikan Jakarta Sneaker Day 2022 dalam merilis koleksi sepatunya secara eksklusif. Hrcn offcial merilis koleksi sepatunya pada artikel Southern Stone edisi khusus “MANIFEST 1920”.

Sepatu yang penuh dengan pesan sejarah ini menceritakan tentang perjalanan panjang wilayah Cibaduyut, Kota Bandung, hingga bisa disebut sebagai sentra sepatu paling populer di Indonesia. HRCN lahir di sana, dan lewat artikel ini bercerita tentang nenek moyangnya. Sepatu ini juga dirilis cuma di Jakarta Sneaker Day 2022 dan hanya tersedia sebanyak 150 pasang saja.

Baca Juga: Compass Rilis Dua Warna Baru Retrograde di Jakarta Sneaker Day 2022

4. Kanky

5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022Kanky Hiro Nobunaga (The Series) (instagram.com/sepatukanky)

Buat kamu yang suka dengan desain sneakers yang menarik dan stylishbrand Kanky baru aja mengeluarkan koleksi sneakers mereka secara eksklusif di acara Jakarta Sneaker Day 2022. Kanky merilis koleksi sepatunya yang bernama Hiro Nobunaga the series.

Hadir dalam lima pilihan warna mulai dari dark grey, navy, black, all black, dan off white. Dengan model dan warna yang stylish, bakaln bikin penampilan kamu makin kece, Bro!

5. Duffel

5 Brand Sneaker Lokal yang Rilis Eksklusif di Jakarta Sneaker Day 2022Duffel Danver OG (Instagram.com/duffelofficial)

Jakarta Sneaker Day 2022 juga kedatangan brand footwear lokal yang berfokus pada dunia skateboarding. Duffel merilis koleksi sepatu terbarunya secara eksklusif di event JSD 2022 ini.

Hadir dengan dua pilihan warna yaitu Danver OG dan Boston OG. Jadi, buat kamu yang hobi skating, sepatu ini bakalan cocok lengkapi penampilanmu jadi lebih stylish. Nah, itulah lima brand sneakers lokal yang rilis secara ekslusif di Jakarta Sneaker Day 2022. Jangan sampai kehabisan!

Baca Juga: 8 Rekomendasi Sepatu High White Brand Lokal, Desainnya Trendi!

Topik:

  • Wahyu Kurniawan

Berita Terkini Lainnya