KPU: Masih Ada Dokumen Capres/Cawapres yang Belum Lengkap

Masih ada dokumen pilpres yang belum lengkap

Jakarta, IDN Times - Saat ini proses pemilihan presiden (pilpres) sudah memasuki periode pemberitahuan mengenai pemberitahuan tertulis hasil verifikasi berkas bakal calon presiden dan wakil presiden. Komisi Pemiliham Umum (KPU) mengaku telah mengundang Liaison Officer (LO) untuk mengambil hasil verifikasi tertulis tersebut.

Komisioner KPU Ilham Saputra mengatakan verifikasi tersebut rencananya akan segera diserahkan kepada masing-masing LO. Beberapa syarat yang perlu diperbaiki seperti dokumen dari gelar yang dimiliki.

“Misalnya saja, Pak Ma’ruf Amin belum menyerahkan, kalau dia ingin namanya disebut doktor honoris causa maka sertifikat honoris causanya harus diserahkan,” ucapnya di Gedung KPU, Jakarta, Rabu (15/8).

1. Masih ada dokumen pilpres calon yang belum lengkap

KPU: Masih Ada Dokumen Capres/Cawapres yang Belum Lengkap(Bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno) ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Ilham mengatakan dari keempat calon presiden dan wakil presiden yang mendaftarkan diri kemarin, masih ada yang belum lengkap menyerahkan dokumen untuk pencapresan.

“Syarat tentang tanggungan utang. Surat tanggungan utang itu kan perlu juga dikeluarkan,” ujarnya. 

Baca Juga: Jadi Kandidat Paling Tajir, Sandiaga Uno Punya Harta Rp5 Triliun 

2. Prabowo masih kurang satu dokumen untuk dilengkapi

KPU: Masih Ada Dokumen Capres/Cawapres yang Belum LengkapAntara FOTO/Aprilio Akbar

Salah satu bakal calon presiden Prabowo Subianto masih kurang untuk mengumpulkan satu lagi dokumen yang perlu diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU).

“Sebentar saya cek dulu. Prabowo itu ternyata ada satu, syarat tentang tanggungan utang. Itu tinggal dilengkpi saja. Saya kira sudah ada, tinggal dilengkapi saja, tidak sedang memiliki tanggungan utang secara perseorangan dan atau yang menjadi tanggung jawabnya yang merugikan keuangan negara,” jelasnya. 

3. Joko Widodo telah melengkapi semua dokumen yang dibutuhkan

KPU: Masih Ada Dokumen Capres/Cawapres yang Belum LengkapANTARA FOTO/Ahmad Subaidi

Sementara itu, Ilham mengatakan untuk berkas milik Joko Widodo sendiri semua dinyatakan lengkap. “Tidak ada,” ujarnya.

Baca Juga: Mahfud MD Cerita Blak-blakan soal Batalnya Jadi Cawapres Jokowi

Topik:

  • Sugeng Wahyudi

Berita Terkini Lainnya