Mardiono: Sandiaga Uno Gabung PPP Rabu Pekan Depan

PPP segera gelar Rapimnas untuk jabatan Sandi

Jakarta, IDN Times - Mantan Wakil Ketua Pembina Partai Gerindra Sandiaga Uno disebut akan resmi bergabung menjadi kader PPP pada Rabu (14/6/2023) pekan depan.

Demikian disampaikan oleh Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono saat ditemui usai menghadiri Acara Deklarasi Pemilu dan Pilkada 2024 Ramah HAM, di Komnas HAM, Minggu (11/6/2023).

“Insyaallah nanti kalau nggak salah hari Rabu secara resmi akan kita lakukan penandatanganan atas komitmen Pak Sandiaga berjuang bersama PPP,” kata dia.

1. Jabatan Sandiaga di PPP ditentukan di Rapimnas

Mardiono: Sandiaga Uno Gabung PPP Rabu Pekan DepanEks Wakil Ketua Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno muncul di Rapimnas Gerakan Pemuda Ka’bah, organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Jakarta. (IDN Times/Amir Faisol)

Mardiono menambahkan, pihaknya juga akan menyiapkan kursi jabatan tertentu kepada Sandiaga Uno setelah nanti resmi bergabung menjadi kader PPP.

PPP segera akan melakukan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP, yang salah satu agendanya adalah menentukan jabatan yang akan diberikan kepada Menparekraf itu.

“Kan nggak mungkin pak Sandi hanya sekadar kader di PPP,” ujar dia.

Baca Juga: Sandiaga Percaya Diri Lulus Ospek dan Segera Gabung PPP

2. Sudah tujuh bulan melakukan pendekatan

Mardiono: Sandiaga Uno Gabung PPP Rabu Pekan DepanEks Wakil Ketua Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno menerima jaket Gerakan Pemuda Ka’bah (GPK), organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP). (IDN Times/Amir Faisol)

Mardiono mengatakan bahwa saat ini Sandiaga Uno harus menjalani masa orientasi terlebih dahulu sebelum resmi bergabung bersama PPP.

Dia mengatakan salah satu orientasi yang harus dijalankan Sandiaga adalah dengan memperkenalkan diri kepada pengurus partai termasuk sowan kepada para kiyai.

Dia mengatakan Sandiaga Uno telah menjalani masa orientasi atau penjajakan untuk menjadi kader PPP selama tujuh bulan lamanya.

“Karena PPP adalah partai yang berazaskan Islam maka beliau harus mengenali dan melakukan pendekatan kepada para kiyai,” ucapnya.

3. Sandi sudah mantap hijrah ke PPP

Mardiono: Sandiaga Uno Gabung PPP Rabu Pekan DepanEks Wakil Ketua Pembina Partai Gerindra, Sandiaga Uno muncul di Rapimnas Gerakan Pemuda Ka’bah, organisasi sayap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) di Jakarta. (IDN Times/Amir Faisol)

Sebelumnya, Sandiaga Uno sudah memantapkan diri untuk hijrah ke PPP. Sandi sudah semakin yakin untuk memilih partai berlambang Ka'bah itu, sebagai kendaraan politiknya setelah memutuskan keluar dari Partai Gerindra.

“Ya saya buktinya ada di sini (Rapimnas Gerakan Pemuda Ka’bah),” ujarnya.

Sandi mengklaim bahwa dirinya adalah salah satu pejuang murni. Karena itu, Sandi mengaku siap menjalani masa orientasi sebelum resmi bergabung sebagai kader PPP.

“Ini langkah pertama masih ada tahapan-tahapan selanjutnya, seperti yang sudah selama ini kami diskusikan jadi teman-teman mohon sabar, kita lalui proses ospek ini. Ini yang mudah-mudahan ketum, bisa saya lalui dan lulus ospeknya,” ujar dia.

Baca Juga: Hadiri Harlah PPP, Sandiaga Anggap PPP Seperti Rumah

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya