TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Indonesia Bersiap Hidup Bersama Corona, Menkes Siapkan Roadmap

Akan ada perbedaan prokes warga yang sudah dan belum vaksin

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin (Dok. Humas KPK)

Jakarta, IDN Times - Indonesia bersiap hidup berdampingan bersama virus corona seperti Singapura dan negara lain. Untuk itu, pemerintah mempersiapkan roadmap agar tetap bisa beraktivitas dengan aman saat pandemik COVID-19.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers Evaluasi dan Penerapan PPKM, yang disiarkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (9/8/2021).

"Bapak Presiden memberikan arahan bahwa ke depannya, kemungkinan besar virus ini akan hidup cukup lama bersama kita. Jadi arahan Bapak Presiden, kita harus memiliki roadmap bagaimana ke depannya kalau memang virus ini hilangnya membutuhkan waktu sampai tahunan, bagaimana protokol kesehatan menjalankan aktivitas ekonomi dengan kondisi yang aman,"papar Budi

Baca Juga: Testing COVID-19 Mencapai 150 Ribu Orang, Menkes Budi: Luar Biasa

1. Siapkan pilot project di enam aktivitas utama

Ilustrasi Mal di Jakarta (IDN Times/Besse Fadhilah)

Untuk itu, lanjut Budi, pemerintah segera melakukan pilot project yang mengatur secara digital penerapan dari protokol kesehatan di enam aktivitas utama.

Aktivitas tersebut mulai perdagangan, baik modern maupun tradisional, seperti mal atau department store, atau juga perdagangan tradisional seperti pasar basah atau toko-toko kelontong. Kemudian kantor dan kawasan industri, transportasi baik darat, laut, dan udara, pariwisata mencakup hotel, restoran, atau event, lalu keagamaan, dan pendidikan

"Arahan beliau agar dipastikan bahwa protokol kesehatan yang nantinya mendampingi kehidupan kita ke depan itu benar-benar praktis, bisa digital atau berbasis implementasi teknologi, dan juga bisa mengamankan kehidupan kita sehari-hari," paparnya.

2. Aplikasi PeduliLindungi akan jadi dasar aktivitas

Website Peduli Lindungi. (pedulilindungi.id)

Budi menambahkan, untuk menyelaraskan penerapan prokes di enam aktivitas utama tersebut, nantinya pemerintah akan  menggunakan aplikasi PeduliLindungi sebagai dasar.

"Rencananya minggu depan kita akan mulai di beberapa mal, bekerja sama dengan Asosiasi Mal Indonesia. Kita juga sudah mengintegrasikan dengan transportasi udara, setiap kali kita check-in akan langsung ketahuan status vaksinasi dan status PCR-nya secara digital, secara otomatis," kata Budi.

Baca Juga: Testing 150 Ribu Per Hari Dianggap Luar Biasa, Menkes Tuai Kecaman

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya