TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ini Hotline Pengaduan Bansos Kemensos untuk Warga Terdampak COVID-19

Saat dicoba, layanan hotline Whatsapp sedang tidak aktif

Layanan pengaduan Kemensos (Dok. Kemensos)

Jakarta, IDN Times - Kementerian Sosial membuka layanan pengaduan masyarakat terkait bantuan sosial warga terdampak COVID-19 melalui kanal hotline Whatsapp di nomor 08111022210 dan surat elektronik melalui bansoscovid19@kemsos.go.id.

Sekretaris Jenderal Kemensos Hartono Laras, pembukaan hotline pengaduan masyarakat terkait bansos tersebut sejalan dengan Surat Edaran Komisi Pemberantasan Korupsi (SE KPK) Nomor 11 Tahun 2020 tentang Penggunaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan data non-DTKS dalam Pemberian Bantuan Sosial kepada Masyarakat. SE yang dikeluarkan pada 21 April 2020.

"Layanan pengaduan bantuan memudahkan akses masyarakat agar bisa menyampaikan, merespons, menjawab dan mencarikan solusinya," paparnya dalam YouTube channel Kemensos, Selasa (28/4).

Baca Juga: Bansos Belum Merata, Mensos: Mekanisme Pendataan Diserahkan ke Daerah

1. Kemensos akan tambah nomor pengaduan

Bansos Sembako (Dok. Kemensos)

IDN Times mencoba layanan nomor pengaduan bansos di WhatsApp nomor 08111022210 namun nomor tersebut tidak merespons dan pesan pun hanya centang satu yang artinya tidak aktif.

Hartono mengakui bahwa sejak diumumkan Menteri Sosial Juliari P Batubara di acara Mata Najwa terjadi lonjakan pengaduan.

"Akan segera diperbaiki dan kami akan menambahkan nomor pengaduan," imbuhnya.

2. Layanan surel bansoscovid19@kemsos.go.id tidak melayani tanya jawab

Kemensos Sosial menyalurkan Bantuan Sosial Tunai (BST) di Tangerang, Sabtu ( 25/4)/ dok Kemensos

Sebaliknya, saat IDN Times mengirimkan aduan melalui surel bansoscovid19@kemsos.go.id, langsung mendapat balasan cukup lengkap terkait informasi bansos.

"Terima kasih telah menghubungi Layanan BANSOS COVID-19. Pemerintah memberikan Perlindungan Sosial kepada masyarakat miskin dan rentan yang terdampak Covid-19. Melalui Bantuan Sosial diharapkan kebutuhan pokok masyarakat dapat terpenuhi selama masa pandemi. Untuk mengetahui apakah Anda terdaftar sebagai penerima bantuan atau tidak, dapat mencari informasi ke Dinas Sosial Kabupaten/Kota setempat atau mengunjungi website https://cekbansos.siks.kemsos.go.id," demikian isi surel tersebut.

Namun, surel tersebut tidak melayani tanya jawab.

3. Kementerian Sosial menyalurkan sejumlah bantuan yang dikelola Kemensos

Mensos Temui Warga, Cek Langsung Penyaluran Bansos Sembako (Dok. Kemensos)

Sementara itu, Menteri Sosial Juliari Batu Bara menambahkan sesuai arahan Presiden Jokowi, Kementerian Sosial sudah menyalurkan sejumlah bantuan yang dikelola Kemensos.

"Kami bagi dua, antara lain bansos reguler seperti PKH dan kartu sembako. Sudah berjalan sangat lancar dengan perluasan menjadi 10 juta keluarga untuk PKH dan 20 juta keluarga untuk yang program kartu sembako. Itu sudah on going dengan daerah masing-masing," ujarnya dalam teleconference usai ratas, Senin (28/4).

Baca Juga: Mensos: Ada Masalah Bansos Bicarakan Baik-baik, Bukan Unggah di Medsos

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya