TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kisah Pilu Anak Disabilitas Menangis Peluk Jenazah Sang Ibu

Bocah tujuh tahun ini merawat sendiri ibunya yang sakit

(Ilustrasi anak penyandang disabilitas) IDN Times/Istimewa

Jakarta, IDN Times - Kisah memilukan datang dari Bangka Belitung. Video seorang anak penyandang disabilitas terus menangis sambil memeluk jenazah ibunya sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu.

Bocah itu diketahui bernama Dodo. Seorang pengguna TikTok dengan akun daniar.chn11 membagikan video yang viral tersebut.

Saat dikonfirmasi IDN Times, pemilik akun Tik Tok, Daniar membenarkan narasi dalam video yang dia buat.

Wanita asal Sukabumi ini menceritakan bahwa Dodo merupakan keponakannya. Sudah dua tahun bocah tuna rungu dan wicara ini merawat ibunya seorang diri yang mempunyai sakit liver. Dia terpukul saat ibunya pergi secara tiba-tiba pada Sabtu 10 Oktober lalu.

"Dia keponakanku yang mempunyai keterbatasan, tinggal di perantauan tepatnya di Bangka Belitung, Toboali bersama ibunya, ayahnya pergi menelantarkan mereka dan sekarang ibunya meninggal mendadak," ucapnya saat dihubungi IDN Times, Sabtu (17/10/2020).

Baca Juga: Viral Thamrin City Tanah Abang Dijarah Warga Dipastikan Hoaks 

1. Dodo terus ciumi jenazah sang ibu

Dodo ciumin wajah sang ibu@smartgram

Dalam video berdurasi satu menit tersebut, bocah yang mengenakan kaus berwarna hijau seakan tidak mau melepaskan pelukannya dari jenazah ibu yang terbaring kaku di atas kasur.

Bocah yang diketahui bernama Sanrindho Sutafal atau akrab disapa Dodo ini terus memeluk dan mencium wajah ibundanya. Terlihat, sorotan mata sang bocah tampak sangat sedih.

2. Bocah berusia tujuh tahun ini merawat ibunya yang sakit keras seorang diri

Ilustrasi rumah sakit (IDN Times/Sunariyah)

Diketahui video tersebut direkam ketika tengah melakukan panggilan video dengan anggota keluarga dari anak tersebut.

Terdengar isak tangis keluarga mengetahui kabar salah satu keluarganya telah tiada dari video.

Pada narasi dalam video tersebut tertulis, bocah berusia tujuh tahun ini sudah merawat ibunya yang sakit keras tanpa kehadiran seorang ayah.

Baca Juga: Viral! Emak-Emak Mengamuk saat Razia Masker dan Mengaku Istri Jaksa

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya