TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polri Terjunkan 4.216 Personel Gabungan Amankan Demo Hari Buruh 

Ada empat titik konsentrasi May Day

Ilustrasi buruh atau pekerja saat demonstrasi. (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Jakarta, IDN Times - Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menerjunkan ribuan personel untuk mengamankan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day pada Senin, 1 Mei 2023. 

"Adapun 4 titik yang menjadi konsentrasi massa buruh yakni di Istana Negara, Gedung MPR/DPR RI, Lapangan Panahan Senayan dan GOR Rawa Badak Jakarta Utara," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Sandi Nugroho dalam keterangan tertulisnya, Minggu (30/4/2023).

 

Baca Juga: Presiden Serikat Buruh: Ganjar Pranowo Ikut Aksi Hari Buruh Besok

1. Empat wilayah jadi konsentrasi May Day

IDN Times/Margith Juita Damanik

Sementara itu terdapat empat wilayah yang menjadi konsentrasi pengamanan dalam peringatan May Day, yakni di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, Polda Jawa Tengah dan Polda Jawa Timur.

Untuk wilayah Polda Metro Jaya, sebanyak 4.216 personel gabungan dikerahkan mengamankan May Day. Rinciannya 3.318 dari Polri, 690 personel dari TNI dan 208 personel dari Pemprov DKI Jakarta.

"Nantinya, sejumlah rekayasa lalu lintas akan dilakukan di titik-titik yang menjadi massa buruh melakukan aksi. Rekayasa dan pengalihan arus akan bersifat situasi," katanya.

 

2. Ribuan personel dikerahkan di Jabar dan Jateng

Ilustrasi - Massa buruh melakukan demo menuntut kenaikan UMP 2022 pada Rabu (8/12/2021). (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sementara untuk wilayah Polda Jawa Barat, sebanyak 1.019 personel gabungan yang dikerahkan untuk mengamankan aksi buruh di beberapa wilayah.

Wilayah Polda Jawa Tengah juga menurunkan sebanyak 4.319 personel gabungan dan Polda Jawa Timur ada 3.360 personel gabungan.

Baca Juga: Ini Alasan Buruh Bakal All Out Dukung Ganjar Jadi Presiden 2024

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya