TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Grab Persilakan Pengemudi Uber Bergabung

Pendaftaran bisa dilakukan secara online

Sumber Gambar: forurbanwomen.com

Jakarta, IDN Times - Managing Director Grab Indonesia Ridzki Kramadibrata mempersilakan para driver Uber untuk bergabung dengan Grab.

"Platform teknologi kami yang terbuka memungkinkan mitra pengemudi Uber dengan mudah akan terintegrasi ke dalam platform kami," kata Ridzki seperti dikutip dari Antara, Selasa (3/4).

Seperti diberitakan sebelumnya, Grab mengakuisisi Uber di Asia Tenggara pada pekan lalu. Akuisisi ini membuat aplikasi Uber hanya dapat digunakan hingga 8 April mendatang.

Baca juga: Hengkang dari Asia Tenggara, Uber Berikan Pesan Perpisahan Via Email

1. Banyak pengemudi Uber kebingungan

forurbanwomen.com

Langkah Grab mengakuisisi Uber ini membuat mitra mereka, yakni para pengemudi Uber, kebingungan. Ridzki mengatakan banyak dari mereka kemudian bergabung dengan Grab.

2. Bisa daftar ke Grab secara online

straitimes.com

Ridzki mengatakan para pengemudi Uber yang ingin hijrah ke Grab bisa mendaftarkan diri mereka secara online, tanpa harus datang langsung ke Grab Driver Centre.

Baca juga: Pasca Diakuisisi Grab, Kantor Uber Surabaya Resmi Tutup

 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya