TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pulang dari Jepang, Risma Bawa "Oleh-oleh" Pembangunan IPAL Medis

Rumah sakit sudah mendesak pembangunan IPAL

IDN Times/Fitria Madia

Surabaya, IDN Times - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini baru saja pulang dari Kitakyushu, Jepang pada Sabtu (4/8). Dari kunjungannya tersebut, Risma membawa "oleh-oleh" berupa bantuan pembangunan pengelolaan instalasi pengelolaan air limbah (IPAL) medis untuk rumah sakit-rumah sakit di Surabaya. "Alhamdulillah kita akan dibantu FS (studi kelayakan) untuk pengelolaan air limbah rumah sakit," ujarnya di ruang kerja, Senin (6/8).

Baca Juga: Gak Kalah Hits, Risma Ajak Influencer untuk Room Tour

1. Akan segera bicarakan dengan Jokowi

IDN Times/Fitang Budhi

Oleh karena proses hibah yang cukup rumit dan memakan waktu lama, Risma akan segera bicara dengan presiden RI, Joko 'Jokowi' Widodo. "Kalau lihat hasil perhitungan mereka sangat murah sekali. Oleh karena itu nanti saya akan coba bicara dengan pak presiden agar proses ini bisa dilangsungkan karena murah sekali biayanya," jelasnya.

2. Pihak RS sudah mendesak

IDN Times/Fitria Madia

Risma menuturkan bahwa IPAL milik pemkot Surabaya ini akan segera direalisasikan pada 2019. Pasalnya, pihak rumah sakit baik negeri maupun swasta sudah mendesaknya untuk segera memberikan solusi tempat pembuangan limbah medis. "Karena RS ini mendesak jadi IPAL RS ini mendesak gak bisa ditunda. Khusus Surabaya saja karena lahan kita terbatas," terangnya.

Baca Juga: Cerita Risma Tentang Sepatu Bot Pink Andalannya Tiap Bertugas

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya