TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kawasan Rasuna Said akan Disulap Seperti Sudirman-Thamrin pada 2021

Perbaikan besar menunggu proyek LRT Jabodebek selesai

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Jakarta, IDN Times - Pilar-pilar yang diproyeksikan untuk menopang Monorail dan jalan rusak di kawasan Rasuna Said, Jakarta Selatan sudah menjadi pemandangan dan medan yang harus dilalui publik di daerah tersebut selama belasan tahun terakhir. Kondisi tersebut diperparah dengan pembangunan LRT Jabodebek yang tengah dikerjakan pemerintah pusat.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta merupakan pihak yang bertanggung jawab mengelola jalan di sepanjang Rasuna Said itu. Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Hari Nugroho mengungkapkan bahwa pihaknya akan ada perbaikan besar di sana ke depannya.

Baca Juga: [FOTO] JPO Sudirman Tanpa Atap, Benarkah Lebih Instagramable?

1. Pilar-pilar Monorail mangkrak di Rasuna Said akan dicabut

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Hari menjelaskan bahwa salah satu perbaikan besar di sana adalah dengan mencabut pilar-pilar monorail yang kini tak berguna itu. Setelahnya perbaikan besar-besaran akan dilakukan di Rasuna Said pada 2021.

"Nanti kita buat completed street, nanti kita akan buat Sudirman-Thamrin. Tapi nunggu (pilar) Monorailnya dicabut dulu, itu kan dari Adhikarya kalau gak salah," ujar Hari kepada IDN Times di Balai Kota DKI Jakarta pada Senin (10/2).

2. Jalan rusak di kawasan Rasuna Said akan diperbaiki dengan sistem tambal sulam

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Selama proyek LRT Jabodebek belum selesai, Pemprov DKI Jakarta hanya akan memperbaiki jalan rusak di Rasuna Said dengan cara yang bersifat sementara. Sebab, apabila perbaikan besar-besaran dilakukan dikhawatirkan jalan rusak lagi karena masih ada pengerjaan LRT Jabodebek.

"Ya itu kan emergency saja, kalau ada yang rusak tambal sulam saja. Tapi kalau yang bagusnya kan sayang kalau masih ada konstruksi," jelasnya.

Baca Juga: [BREAKING] Banjir Jakarta, Jalan Rasuna Said Seperti Kolam Renang

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya