TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Perhatikan Hal Ini Saat ke Pulau Rinca dan Bertemu Komodo

Demi keselamatan bersama

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Labuan Bajo, IDN Times - Pemandangan alam yang indah menjadi salah satu daya tarik yang membuat wisatawan berdatangan ke Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Salah satu objek wisata favorit adalah Pulau Rinca karena ada Komodo hidup di dalamnya.

Seorang Ranger di Pulau Rinca bernama Abdurrahman mengatakan, ada sejumlah hal yang harus diperhatikan wisatawan saat berkunjung ke Pulau Rinca. Apa saja?

Baca Juga: Perempuan yang Haid Wajib Beritahu Ranger Sebelum Lihat Komodo

1. Jangan sembarang merokok dan membuang puntungnya

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Ranger yang saban hari dipanggil Rahman tersebut mengatakan hal pertama yang harus diperhatikan oleh wisatawan adalah rokok. Tak ada larangan merokok ketika berada di Pulau rinca, namun pengunjung diimbau tak sembarangan membuang puntungnya karena berbahaya.

"Takutnya kalau sembarangan jadi kebakaran, apalagi kalau kemarau kan kering," jelasnya kepada IDN Times ketika mengantar rombongan jurnalis dan influencer yang diundang Air Asia dan Kementerian Pariwisata pada Rabu (9/10).

2. Perempuan sedang haid disarankan lapor pada ranger

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Di Pulau Rinca hidup sejumlah Komodo, bila beruntung wisatawan akan melihat hewan tersebut dari dekat. Namun, wisatawan yang sedang haid diimbau untuk melaporkan kondisinya pada ranger yang bertugas

"Kalau lagi berhalangan terus terang pada ranger biar bisa diutamakan pengamanannya saat ketemu komodo," jelasnya.

Baca Juga: Perempuan yang Haid Wajib Beritahu Ranger Sebelum Lihat Komodo

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya