TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polisi Didesak Bongkar Identitas Pimpinan KPK yang Diduga Peras Mentan

Syahrul Yasin Limpo sempat dimintai keterangan oleh polisi

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

Jakarta, IDN Times - Polda Metro Jaya menyelidiki dugaan pemerasan yang dilakukan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terhadap Menteri Pertanian nonaktif Syahrul Yasin Limpo. Namun, hingga saat ini polisi belum mengungkapkan identitas pimpinan KPK itu.

Eks Pegawai KPK yang tergabung dalam IM57+ Institute mendesak kepolisian segera membuka identitas pimpinan KPK yang diduga memeras politikus Partai NasDem itu.

"Kepolisian Republik Indonesia harus segera mengumumkan kepada publik siapa tersangka pemerasan terhadap Menteri Pertanian, agar publik dapat mengawal penanganan perkara ini secara transparan dan akuntabel," ujar Ketua IM57+ Institute, Praswad Nugraha, dikutip Jumat (6/10/2023).

Baca Juga: 5 Fakta Kasus Hukum yang Menjerat Mentan Syahrul Yasin Limpo

Baca Juga: Ketua KPK Firli Bahuri Bantah Memeras Syahrul Yasin Limpo

1. Polisi diminta tidak tebang pilih

Koordinator Pelaksana IM57+ Institute/Eks Penyidik KPK, Praswad Nugraha (IDN Times/Athif Aiman)

Kepolisian diminta tak tebang pilih dalam menuntaskan kasus ini. Sebab, kesungguhan polisi punya dampak serius pada pemberantasan korupsi.

"Serta menunjukkan komitmen kepolisian untuk menerapkan prinsip equality before the law, termasuk kepada khususnya pimpinan KPK yang diduga melakukan Tindak Pidana Korupsi," ujarnya.

Baca Juga: Surya Paloh Perintahkan Syahrul Limpo Mundur agar Fokus Proses Hukum

2. Wakil Ketua KPK tidak tahu siapa pimpinan yang diduga memeras

Wakil Ketua KPK, Alexander Marwata (IDN Times/Aryodamar)

Hal senada juga diungkapkan Wakil Ketua KPK Alexander Marwata. Ia mengaku tak tahu siapa sosok pimpinan yang dilaporkan ke polisi. Namun, ia berharap identitas pelaku dibuka kepada publik.

"Tanya ke Polda Metro Jaya siapa pimpinan yang dimaksud," ujarnya.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya