TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kali Item, Anies: Kami Terima Warisan Masalah Masa Lalu

"Kali Item masalah masa lalu yang tidak diselesaikan,"

IDN Times/Helmi Shemi

Jakarta, IDN Times - Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengatakan masalah Kali Sentiong atau Kali Item adalah masalah yang terjadi sudah lama dan tidak diselesaikan.

"Ini adalah masalah yang sudah menahun dan di masa-masa lalu tidak diselesaikan. Jadi, kami terima warisan masalah ini," kaa Anies di Ragunan, Jakarta Selatan, Selasa (24/7).

Baca juga: Warga: Kali Item Mulai Gak Bau Sejak Era Jokowi

1. Bukan Anies-Sandi yang membuat Kali Item menjadi bau

ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Anies berdalih Kali Item yang kini menjadi polemik karena baunya dan warna hitam pekat adalah masalah pemerintahan sebelumnya. Menurutnya jika dulu itu dibersihkan, masalah ini tidak akan terjadi.

"Kenyataannya ada kali yang hitam, kotor, bau. Itu kenyataan yang kita terima, bukan kita yang membuat. Itu ada di situ. Jadi, kalau dulu sudah dibersihkan, ya kita enggak nerima masalah ini. Tapi sekarang masih ada," ujarnya.

2. Anies sesalkan masalah Kali Item tidak diselesaikan sejak dulu

IDN Times/Helmi Shemi

Anies kembali mengeluhkan bahwa permasalahan Kali Item ini tidak terjadi dalam waktu beberapa bulan sebelumnya.

"Jika yang mengelola Jakarta dulu memerhatikan ini, kita gak punya warisan Kali Item. Ini karena dulu enggak diperhatikan, jadi kita punya warisan Kali Item. Sekarang diperhatikan," keluhnya.

Ia juga menyebut ketika di masa pemerintahnya Kali Item mulai diperhatikan, masyarakat mulai ramai.

"Nah, ketika sekarang diperhatikan, rame pula. Sekarang saya sampaikan kepada semua, coba dulu dibereskan, kita enggak punya warisan masalah ini. Nah sekarang kenyataannya ada itu. Sekarang kita bereskan," imbuhnya.

Baca juga: Dikritik Tutup Kali Item Tidak Efektif, Anies Balas Begini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya