TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pesawat Smart Air Tergelincir di Bandara Kenyam Papua Pegunungan

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut

Pesawat Smart Air PK-SNB tergelincir di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2023). (IDN Times/Istimewa)

Nduga, IDN Times – Pesawat Smart Air PK-SNB dikabarkan tergelincir di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2023). 

Informasi yang dihimpun IDN Times, pukul 09.30 WIT pesawat tersebut memasuki wilayah Kenyam. Sementara sekitar pukul 09.35 WIT, saat hendak mendarat, pesawat mendadak tergelincir ke arah samping landasan Bandara Kenyam.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat di Nduga Papua

1. Kapendam XVII/Cenderawasih benarkan insiden tersebut

Kapendam XVII/Cenderawasih, Kolonel Kav Herman Taryaman. (IDN Times/Istimewa)

Kapendam XVII/Cenderawasih Kolonel Kav Herman Taryaman, ketika dikonfirmasi membenarkan insiden tersebut. 

"Bahwa benar adanya pesawat Smart Air tergelincir di Bandara Kenyam, kejadian sekitar pkl 09.38 WIT," ujar Herman dalam keterangan tertulis.

2. Pesawat tergelincir akibat gangguan cuaca

Pesawat Smart Air PK-SNB tergelincir di Bandara Kenyam, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan, Jumat (4/8/2023). (IDN Times/Istimewa)

Herman menjelaskan, pesawat Smart Air tersebut tergelincir akibat pengaruh cuaca yang mengganggu medan pendaratan. 

"Pesawat Smart Air tergelincir karena medan pendaratan yang mengalami gangguan akibat pengaruh cuaca," jelas dia. 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya