TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Polda Metro Siaga 24 Jam, Antisipasi Bius hingga Copet saat Mudik

Polda Metro pasang CCTV di tiap pintu masuk stasiun

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran (ANTARA Jatim/Willy Irawan)

Jakarta, IDN Times - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran, menyatakan jajarannya akan bersiaga selama 24 jam di sejumlah tempat pemberangkatan mudik Lebaran, salah satunya di stasiun.

Hal itu dikatakan Fadil saat mendampingi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumardi meninjau pelaksanaan mudik Lebaran 2022 di Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat, Rabu (27/4/2022).

Penjagaan yang dilakukan jajaran Polda Metro Jaya bertujuan untuk mengantisipasi tindak kejahatan yang kerap terjadi kepada para penumpang, seperti suntik bius hingga pencopetan.

"Kami sudah menyiagakan 24 jam anggota agar kejahatan-kejahatan seperti misalnya bius, copet, jambret dan sebagainya kita bisa peminimalan," kata Fadil.

Baca Juga: Selama Mudik, Kendaraan Bisa Dititipkan di Kantor Polisi Terdekat!

1. Polda Metro pasang CCTV di beberapa pintu masuk stasiun

Ilustrasi suasana Stasiun Kereta di tengah pandemik COVID-19 (Dok. Humas KAI)

Selain menyiagakan anggota selama 24 jam, Fadil juga menyebut pihaknya turut berkoordinasi dengan PT Kereta Api Indonesia (KAI) untuk memasang kamera CCTV di beberapa akses pintu masuk.

"Sehingga semua perilaku-perilaku yang berniat untuk melakukan kejahatan dapat diatasi melalui monitoring yang ada di posko," ujarnya.

2. Jumlah pemudik yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen meningkat

Suasana Stasiun Kereta di tengah pandemik COVID-19 (Dok. Humas KAI)

Sementara itu, jumlah pemudik yang menggunakan transportasi kereta api di Stasiun Pasar Senen pada hari ini meningkat. Total ada 17.400 pemudik meninggalkan Ibu Kota menuju sejumlah daerah di Pulau Jawa.

Kahumas PT KAI Daop 1 Eva Chairunisa menyampaikan, total ada 28 kereta api yang beroperasi di Stasiun Pasar Senen. Jumlah 17.400 penumpang hari ini setara dengan 85 persen dari kapasitas penumpang yang berjumlah 20.500.

“Sampai saat ini sudah terjual 20.977 atau di atas 100 persen atau 102,3 persen. Kenapa bisa di atas 100 persen? Karena penumpang kereta api dari Jakarta Senen turun di Cikampek, dari Cikampek sudah ada penumpang lain yang menggantikan tempat duduknya itu,” kata Eva.

Baca Juga: Mudik Naik Kereta, Cek Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Surabaya 2022

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya