TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ketua DPRD DKI Minta Perda Tata Ruang Bermanfaat hingga 50 Tahun 

Perda Tata Ruang juga harus ada nilai estetika dan etika

Monumen Nasional (IDN Times/Besse Fadhilah)

Jakarta, IDN Times - Ketua Dewan Perwalikan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengatakan, revisi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 1 Tahun 2014 tentang Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi (RDTR-PZ), harus dipertimbangkan secara baik dan matang.

DPRD DKI Jakarta telah meminta jajaran Badan Pembentukan Peraturan Daerah berpikir lebih jauh. Sehingga hal itu bisa. bermanfaat cukup lama

"Untuk penataan kota Jakarta 20, bahkan 50 tahun ke depan," tulis Prasetyo lewat akun twitternya @PrasetyoEdi_ seperti dikutip IDN Times, Selasa (16/2/2021).

Baca Juga: Survei Calon Gubernur DKI: Anies Unggul dari Risma dan Ahok

1. Tata ruang dan zonasi di DKI perlu dipertegas

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Pandangan yang jauh ke depan ini, kata Prasetyo bukan tanpa alasan. Menurutnya, isu pembahasan tata ruang dan zonasi di Ibu kota perlu dijalankan dengan tegas agar tak ada pelanggaran-pelanggaran yang tercipta.

"Sebab mengenai tata ruang dan zonasi di DKI Jakarta perlu dipertegas lagi agar pelanggaran mengenai zona komersil, zona resapan, zona hunian hingga zona pembangunan tidak terus berulang," kata dia.

2. Pertimbangkan nilai estetika dan etika

IDN Times/Gregorius Aryodamar P

Prasetyo mengatakan, pihaknya masih mengkaji, mendalami dan menggodok revisi Perda Nomor 1 Tahun 2014 tentang Rencana Detail Tata Ruang dan Peraturan Zonasi ini. Dia menilai, pembangunan kota juga perlu mengindahkan nilai-nilai estetika dan etika yang diatur sesuai pemanfaatan ruang, sehingga bisa menguntungkan kas daerah.

"Selain itu Jakarta juga perlu terus mengembangkan nilai-nilai estetika dan etika dalam pembangunan. Karena itu dalam aturan ini perlu diatur dengan spesifik mengenai pemanfaatan ruang. Pemanfaatan yg dapat dikendalikan mutunya sehingga dapat dijadikan sumber pendapatan bagi kas daerah," kata dia.

Dia juga berharap agar revisi perda ini dapat membuat Jakarta menjadi lebih maju.

Baca Juga: Anies Baswedan Akhirnya Teken Perda Penanganan COVID-19 DKI Jakarta

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya