TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Nadiem Jadi Mendikbud, Ikatan Guru Indonesia: Banyak PR ke Depannya

Soal ketersediaan guru dan kesejahteraan

Pexels/Pixabay

Jakarta, IDN Times - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Anwar Makarim, mendapat pekerjaan rumah (PR) baru. Kali ini datang dari Ketua Umum Ikatan Guru Indonesia (IGI), Muhammad Ramli Rahim.

Menurut Ramli, Mendikbud Kabinet Indonesia Maju terebut harus mampu mengatasi masalah terkait ketersediaan guru. Tugas ini menurut dia bukan tugas mudah yang harus dikerjakan Nadiem.

Baca Juga: Jawaban Lugas Nadiem Makarim Saat Dirinya Diragukan Jadi Mendikbud

1. Berjuang keras untuk ketersediaan guru

(Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim) IDN Times/Margith Juita Damanik

Menurut Ramli, terkait ketersediaan guru, bukan pekerjaan mudah yang akan dihadapi Nadiem. Ia juga menjelaskan bagaimana kondisi saat ini yang membuat ketersediaan guru yang cukup sulit terealisasi.

"Menteri baru Nadiem Makarim harus berjuang ekstra keras terkait ketersediaan guru ini, jika pendidikan kita terus menerus dibiarkan dikelola oleh orang-orang yang status gurunya tidak jelas dan pendapatannya di bawah Rp150.000/bulan maka 'lompatan' yang dijanjikan tidak akan pernah terwujud," kata Ramli pada Kamis (31/10) seperti dikutip dari Antara.

2. Satu juta lebih tenaga pendidik tidak jelas statusnya

Dok.IDN Times/Istimewa

Ramli juga menjelaskan ada lebih dari satu juta tenaga pengajar di Indonesia yang tidak jelas statusnya. Tak hanya status, pendapatannya pun juga tidak jelas. Beberapa disebutkan Ramli memiliki pendapatan di bawah buruh bangunan.

"Jika terkait data guru dan perbandingan siswa dan guru, mereka, satu juta guru yang status dan pendapatannya tidak jelas ini akan digunakan sebagai 'data pemanis' tapi jika berbicara status dan pendapatan, mereka diabaikan," kata Ramli.

Belum lagi menurut Ramli, pengangkatan CPNS guru membuat guru yang statusnya belum jelas menjadi resah.

Baca Juga: Diragukan Jadi Mendikbud, Ini Jawaban Lugas Nadiem Makarim

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya