TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wamenag Sebut Utsawa Dharmagita Wahana Bisa Tingkatkan Literasi Hindu

Acara ini dibuka oleh Presiden Jokowi

Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi (dok. Kemenag)

Jakarta, IDN Times - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Zainut Tauhid Sa'adi, menghadiri acara Utsawa Dharmagita (UDG). Acara tersebut merupakan kompetisi para pemuda dalam seni suara kidung suci keagamaan Hindu.

"Salah satu cara untuk meningkatkan literasi agama adalah melalui dharmagīta, yaitu nyanyian atau kidung suci keagamaan," ujar Zainut dalam keterangan tertulisnya, Senin (18/9/2021).

Baca Juga: Wamenag Minta Kampus Islam Beri Solusi Terkait Masalah Bangsa

Baca Juga: Kekayaan Wamenag Zainut Tauhid Rp15,7 M, Punya 19 Tanah dan Bangunan

1. Acara UDG dibuka Jokowi

Presiden Jokowi pimpin rapat terbatas di Istana Merdeka pada Senin (19/10/2020) (Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Acara UDG 2021 ini dibuka secara virtual oleh Presiden Joko "Jokowi" Widodo secara virtual. Dalam sambutannya, Zainut berharap acara UDG 2021 menjadi sarana ajang pembuktian kemampuan olah seni suara para peserta dari provinsi se-Indonesia.

"Ajang UDG juga merupakan sarana umat Hindu untuk mendekatkan diri kepada Tuhan dan menggali makna holistik ajaran Hindu untuk dijadikan spirit berbangsa dan bernegara," katanya.

2. Dharmagita cermin kekayaan budaya umat Hindu

Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi (dok. Kemenag)

Keberadaan dharmagita di kalangan umat Hindu memiliki keragaman bahasa, irama lagu dan cara melantunkannya. Dharmagita merupakan cermin kekayaan budaya umat Hindu di bidang seni.

Menurutnya, dharmagita juga bisa membangkitkan rasa spritual keagamaan sesuai daerah masing-masing.

Baca Juga: Pengertian Moksa dalam Hindu, Lepasnya Jiwa dari Raga dalam Kedamaian

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya