TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Putri Sulung Kapten Afwan Cek DNA, Keluarga Berharap Ada Keajaiban

"Keluarga berharap yang terbaik."

Putri sulung Kapten Afwan, (tengah) saat didampingi paman dan bibinya. (IDN Times/Rubiakto)

Bogor, IDN Times - Putri sulung Kapten Afwan, Syahirah Rosfita (14), mendatangi Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk melakukan tes DNA, Minggu (10/1/2021). Ia berangkat didampingi pamannya dengan menggunakan mobil bertuliskan Nam Air Sriwijaya Group sekitar pukul 14.00 WIB.

Kapten Afwan merupakan pilot pesawat Sriwijaya Air SJY 182 yang jatuh di Perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu (10/1/2021).

Baca Juga: Polres Bandara Siap Kawal Keluarga Korban Sriwijaya Air ke RS Polri

1. Penuhi panggilan cek DNA

IDN Times/Dini Suciningrum

Keponakan Kapten Afwan, Toni Adrian (42), mengatakan tim Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri menginformasikan agar keluarga kandung Kapten Afwan melakukan cek DNA di RS Polri Kramat Jati. 

"Tadi kita dapat kabar untuk mendatangi RS Polri Kramat Jati, anaknya yang pertama yang pergi didampingi sama om-nya," kata Toni.

Toni mengatakan tak mengetahui secara detail ciri-ciri fisik atau tanda pada tubuh om-nya yang mungkin bisa dikenali. "Paling dari foto yang sudah ada saja, kalau ciri lainnya saya kurang paham," tuturnya.

2. Belum sempat berkomunikasi

IDN Times/Dini Suciatiningrum

Toni juga mengatakan dirinya belum sempat berkomunikasi dengan tante atau istri dari Kapten Afwan, yaitu Pipit Rahmawati, meski sudah tiba sejak semalam.

Sejak malam Toni hanya berada di teras rumah untuk menerima tamu yang mendatangi rumah Kapten Afwan.

"Saya belum sama sekali ngobrol sama istrinya atau anaknya," katanya.

Baca Juga: Sebelum Berangkat, Pilot Sriwijaya Kapten Afwan Minta Maaf ke Keluarga

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya