TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ada Demo BEM SI, Akses ke Istana Kepresidenan Ditutup Kawat Berduri

Kendaraan water cannon hingga barakuda disiagakan

Polisi tutup Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, saat ada unjuk rasa BEM SI pada Kamis (21/10/2021). (IDN Times/Sachril Agustin)

Jakarta, IDN Times - Aksi di sekitar Patung Arjuna Wijaya (Patung Kuda), Jakarta Pusat (Jakpus) untuk menuntut pemerintahan Presiden Joko "Jokowi" Widodo masih berlangsung. Polisi pun menutup arus lalu lintas ke arah Istana Kepresidenan.

Pantauan IDN Times, massa mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) masih melakukan unjuk rasa di sekitar Patung Kuda. Sekitar pukul 13.48 WIB, Jl Medan Merdeka Barat atau arus lalu lintas menuju Istana Kepresidenan ditutup. Jalan ditutup dengan kawat besi berduri.

Kendaraan water cannon disiagakan. Terlihat, kendaraan taktis barakuda juga disiagakan di sekitar lokasi. Pasukan brimob dan TNI sudah di sekitar lokasi untuk melakukan pengamanan. Bus Transjakarta juga tak dapat melintas karena penutupan arus lalu lintas ini.

Baca Juga: BEM SI Demo di Istana, Tuntut 12 Hal Ini ke Jokowi

1. Kendaraan juga tak dapat melintas ke Medan Merdeka Selatan

Polisi tutup Jalan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, saat ada unjuk rasa BEM SI pada Kamis (21/10/2021). (IDN Times/Sachril Agustin)

Kendaraan dari arah Jl Medan Merdeka Selatan menuju traffic light Patung Kuda atau sebaliknya, juga sudah tidak dapat melintas. Kendaraan di Jl MH Thamrin dari arah Bundaran Hotel Indonesia menuju Patung Kuda, diputar balik.

Belum diketahui sampai kapan lalu lintas ini ditutup.

Baca Juga: Rapor BEM UI untuk 2 Tahun Jokowi: 6 Menteri Dapat Skor E, 3 Lainnya D

2. Massa bergerak ke kawat besi berduri

Massa aksi BEM SI bergerak ke arah Kawat, Jalan Medan Merdeka Barat pada Kamis (21/10/2021). (IDN Times/Sachril Agustin)

Sekitar pukul 13.55 WIB, massa mahasiswa bergerak dari pintu barat daya Monas. Massa BEM SI ini mengarah ke Jl Medan Merdeka Barat, atau ke dekat kawat besi berduri.

Sesampainya, massa melanjutkan orasi. Polisi dan TNI dari balik kawat besi berduri sudah melakukan pengamanan ketat. Sesekali, polisi mengingatkan mahasiswa untuk menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya