TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Baleg DPR Akan ke Brasil dan Ekuador untuk Susun RUU PKS

Kunjungan kerja Baleg DPR diagendakan Oktober-November 2021

IDN Times/Kevin Handoko

Jakarta, IDN Times - Badan Legislasi (Baleg) DPR berencana melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Brasil dan Ekuador. Kunker ini disebut dalam rangka penyusunan RUU Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU PKS).

Rencana tertuang dalam surat nomor LG/13489/DPR RI/IX/2021 perihal Permintaan Nama Anggota Baleg ke Luar Negeri.

Baca Juga: Baleg DPR Tegaskan RUU PKS Tidak Tumpang Tindih dengan UU Lain 

1. Berdasarkan agenda, kunker ke dua negara itu dilakukan pada Oktober-November

Ilustrasi bandara (IDN Times/Lia Hutasoit)

Tertuang dalam surat itu, Baleg DPR mengagendakan kunker ke Ekuador pada 31 Oktober sampai 6 November 2021. Untuk ke Brasil, diagendakan pada 16-22 November 2021.

"Dengan hormat bersama ini kami beritahukan bahwa Badan Legislasi akan melaksanakan kunjungan kerja luar negeri dalam rangka pelaksanaan fungsi diplomasi parlemen untuk penguatan kelembagaan Badan Legislasi dalam rangka penyusunan RUU tentang Penghapusan Kekerasan Seksual," demikian bunyi surat tersebut.

2. Fraksi diminta kirimkan nama anggota Baleg yang ditugaskan

Dok.IDN Times

Pada surat itu juga, diharapkan masing-masing Fraksi di DPR dapat segera mengirimkan nama-nama anggota Baleg untuk ditugaskan dalam kunker tersebut. Komposisinya, sebagai berikut:

  • F-PDIP: 6 orang.
  • F-Golkar: 4 orang.
  • F-Gerindra: 4 orang.
  • Fraksi NasDem: 3 orang.
  • Fraksi PKB: 3 orang.
  • Fraksi Demokrat: 2 orang.
  • Fraksi PKS: 2 orang.
  • Fraksi PAN: 2 orang.
  • Fraksi PPP: 1 orang.

"Pimpinan Badan Legislasi mengharapkan agar nama anggota Badan Legislasi yang ditugaskan melakukan kunjungan kerja dapat disampaikan kepada Sekretariat Badan Legislasi paling lambat tanggal 30 September 2021," demikian bunyi surat tersebut.

Baca Juga: Pembahasan RUU PKS di Baleg DPR Diwarnai Bentrok Ideologi

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya