TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Sudah Ada Partai Buruh, Apakah Buruh Tetap Turun ke Jalan untuk Demo? 

Riden tegaskan gerakan serikat buruh independen

Ilustrasi demonstrasi buruh. (ANTARA FOTO/Fauzan)

Jakarta, IDN Times - Pimpinan serikat buruh telah mendeklarasikan berdirinya kembali Partai Buruh. Kini setelah ada Partai Buruh, apakah buruh akan tetap turun ke jalan untuk menyampaikan aspirasi?

"Jadi terkait gerakan serikat pekerjanya, aksi-aksi di lapangan, itu tetap. Saya sebagai Presiden FSPMI, hari ini pun di Kabupaten Bekasi sedang aksi terkait upah," kata Ketua Mahkamah Partai Buruh Riden Hatam Azis, saat dihubungi, Rabu (6/10/2021).

Baca Juga: Ketum KASBI Nining Elitos Tak Ada di Partai Buruh, Kenapa?

1. Riden tegaskan gerakan serikat buruh independen

Sejumlah buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) berunjuk rasa di kawasan Patung Kuda, Jakarta, Senin (12/4/2021). (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A)

Riden mengatakan, pimpinan serikat buruh membuat Partai Buruh untuk bisa menyuarakan suara buruh di parlemen. Untuk gerakan turun ke jalan, sambungnya, adalah ciri khas buruh di seluruh dunia. Dia menjelaskan, buruh akan turun ke jalan melakukan aksi bila ada kebijakan yang tidak tepat.

"Ya jadi tentang serikat pekerjanya itu, dia tetap serikat pekerja, independen (tidak berpolitik) ya," dia menambahkan.

Baca Juga: Said Iqbal Tegaskan Partai Buruh Bukan Parpol Dinasti Keluarga

2. Ini susunan pengurus Partai Buruh

Presiden Partai Buruh, Said Iqbal saat bicara di Kongres Partai Buruh, Selasa (5/10/2021)

Sebelumnya, Said Iqbal resmi terpilih menjadi Presiden Partai Buruh 2021-2026. Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) itu terpilih dalam deklarasi dan kongres Partai Buruh ke-4 yang digelar pada 4-5 Oktober di Hotel Grand Cempaka, Jakarta.

Dalam konferensi pers yang digelar pada Selasa (5/10/2021), Said Iqbal mengumumkan nama-nama pengurus Partai Buruh 2021-2026. 

Berikut nama-nama pengurus Partai Buruh 2021-2026:

Presiden Partai Buruh: Said Iqbal
Wakil Presiden Partai Buruh: Agus Supriyadi
Sekretaris Jenderal Partai Buruh: Ferri Nuzarli
Bendahara Umum Partai Buruh: Luthano Budyanto
Ketua Badan Pendiri (Majelis Rakyat) Partai Buruh: Sonny Pudjisasono
Ketua Majelis Nasional Partai Buruh: Agus Ruli Ardiansyah
Ketua Mahkamah Partai Buruh: Riden Hatam Azis

"Susunan kepengurusan lain kita punya ketua bidang dan seterusnya, sekretaris bidang dan ada deputi-deputi, ada 20 ketua bidang yang akan duduk di kepengurusan Partai Buruh. (Lalu) ada bapilu ideologi, kader dan sebagainya," Iqbal menambahkan.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya