TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Indonesia Dapat Penghargaan Pengirim Jemaah Haji Terbanyak di Dunia

Penghargaan diberikan di Jeddah

Indonesia dapat penghargaan dari Arab Saudi sebagai pengirim terbesar jemaah haji (Dok. Kemenag)

Jakarta, IDN Times - Indonesia merupakan negara yang paling banyak mengirim jemaah hajinya ke Arab Saudi. Pada tahun ini saja, Indonesia mendapat kuota 221.000 jemaah, ditambah lagi kuota tambahan 8.000 jemaah, sehingga total kuota jemaah haji Indonesia di 2023 sebanyak 229.000 jemaah, yang terdiri dari haji reguler dan haji khusus.

Terkait hal ini, Pemerintah Arab Saudi memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Indonesia dan dua negara lainnya, yang masuk dalam daftar tiga negara pengirim jemaah haji terbesar di dunia. Dua negara setelah Indonesia yakni Pakistan dengan kuota sekitar 179.000 jemaah, dan Bangladesh kuotanya 127.000.

Baca Juga: Jemaah Haji Diimbau Jaga Paspor Agar Lancar Saat Pulang ke Tanah Air

1. Penghargaan diberikan di Jeddah

Kedatangan Jemaah Haji gelombang kedua di Bandara Internasional King Abdul Azis Jeddah (IDN Times/Sunariyah)

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Wakil Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi, Abdul Fattah Mashat, di Jeddah. Dari Indonesia, hadir Konsul Haji Konsulat Jenderal RI (KJRI) Jeddah, Nasrullah Jasam.

"Kementerian Haji dan Umrah menggelar acara apresiasi di Jeddah untuk semua instansi yang terlibat dalam pelaksanaan ibadah haji 1444 H. Indonesia, Pakistan, dan Banglades, sebagai representasi negara pengirim jemaah terbesar, mendapat apresiasi. Saya hadir mewakili Indonesia," ujar Nasrullah di Jeddah, dikutip dari kemenag.go.id, Selasa (1/8/2023).

2. Penghargaan khususnya terkait pelayanan di Jeddah

Jemaah haji pulang ke Tanah Air (IDN Times/Sunariyah)

Nasrullah menjelaskan, apresiasi tersebut sebagai bentuk penghargaan atas kerja sama dalam proses pelayanan jemaah haji, terutama selama masa kedatangan dan kepulangan jemaah.

"Jadi ini khususnya terkait dengan pelayanan di Jeddah, atas sinergi pelayanan dengan GACA, Wukala, Keamanan Bandara, termasuk dalam proses layanan fast track, dan program lainnya," jelas Nasrullah.

Nasrullah mengungkapkan, pada 2022 Indonesia juga mendapat penghargaan yang sama. Saat itu, penghargaan diberikan kepada Indonesia, Pakistan, dan India.

"Tahun ini, Indonesia kembali mendapat penghargaan, bersama Pakistan dan Bangladesh," tegasnya.

Baca Juga: Semua Jemaah Sudah ke Madinah, Operasional Haji di Makkah Selesai

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya