TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

'Duo Dedi' Akan Ramaikan Pilkada Jawa Barat 

Dedi Mulyadi gandeng Deddy Mizwar

kompas.com

Jakarta, IDN Times - Pasca-mengantongi restu dari partainya masing-masing, Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Dedi Mulyadi dipastikan akan menggandeng Deddy Mizwar di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat pada 2018 mendatang.

Baca juga: 5 Sosok Ini Bakal Ramaikan Pilkada Jawa Barat 2018

Kepastian tersebut diungkapkan Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Syarief Hasan. Ia juga mengatakan, bahwa koalisi dengan Partai Golkar adalah salah satu opsi dari Partai Demokrat.

“Ya memang itu opsi kami. Tadinya kan sudah cocok dengan PKS ternyata kita ada perbedaan pandangan. Namun Dedi Mulyadi kita lihat ada kesamaan pandangan. Jadi koalisinya bisa berjalan,”kata Syarief Hasan saat dihubungi IDN Times, Kamis (28/12).

Baca juga: Jelang Pilkada Jawa Barat, Ini yang Dilakukan Golkar dan PDI Perjuangan

1. Sudah lakukan komunikasi 

kompas.com

Syarief juga menyebutkan, koalisi antara Golkar dan Demokrat sudah cukup lama dan matang dilakukan pembahasan di internal partai. 

“Sudah lama kita bahas itu, dalam evaluasi awal pun sudah,” tambah Syarief lagi. 

Sementara itu, Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Idrus Marham ditempat terpisah meyampaikan bahwa komunikasi antara kedua partai tersebut, sudah ada sebelum dilakukannya koalisi. 

“Info yang ada, memang sudah dilakukan komunikasi antara Golkar dan Demokrat. Dan kita ingin, satu atau dua hari kedepan, sudah ada kepastian tentang konfigurasi koalisi mana yang akan kita laksanakan,” kata Idrus di Pengadilan Negeri Tipikor.

Baca juga: KPU dan Komisi II DPR Bahas Persiapan Pilkada 2018 dan Pilpres 2019

2. Sama-sama miliki elektabilitas tinggi

kompas.com

Ketika disinggung terkait alasan tepat dipilihnya kedua tokoh tersebut, Syarief melihat sosok Dedi Mulyadi memiliki elektabilitas yang cukup tinggi. Bahkan sejak yang bersangkutan menjabat sebagai Bupati Purwakarta. 

“Dari sisi survei, kita lihat Ridwan Kamil memang tinggi. Tapi setelah dilihat Dedi Mulyadi dan Deddy Mizwar memiliki elektabilitas yang cukup tinggi juga,” jelasnya. 

Baca juga: Dukungan Empat Partai Politik Buat Ridwan Kamil 'Mantap' di Pilkada Jawa Barat

3. Optimis kalahkan Ridwan Kamil 

ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi

Ia pun sangat berharap, formasi ‘Duo Dedi’ ini bisa mengalahkan Ridwan Kamil dan pasangan lainnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Ace Hasan yang mengaku ‘Duo Dedi’ memiliki elektabilitas yang tinggi.

“Peluang dua figur ini sangat tinggi dibandingkan dengan calon-calon lainnya,” kata Ace Hasan saat dihubungi IDN Times, Selasa (28/12).

Baca juga: Tiga Perwira Tinggi Ramaikan Pilkada, Ini Kata Polri

4. Belum menentukan Cagub dan Cawagub

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Meski sudah memastikan ‘Duo Dedi‘ ini maju di Pilkada Jawa Barat, namun demikian, koalisi ini belum menentukan siapa yang akan menjadi calon nomor 1 dan 2. 

“Kang Dedi Mulyadi dengan Deddy Mizwar sudah melakukan komunikasi secara intensif. Namun soal siapa yang menjadi Cagub dan Cawagub belum dibicarakan lebih lanjut. Yang penting keduanya telah memiliki chemistry yang kuat untuk membangun Jawa Barat menjadi lebih baik,” jelas Ace Hasan lagi. 

Baca juga: Koalisi 3 Partai Politik Ini Umumkan Nama Cagub dan Cawagub untuk Pilkada 2018 

5. Masih membuka komunikasi dengan partai lain

antarafoto.com

Sebagaimana diketahui, Dedi Mulyadi dan Deddy Mizwar akan maju dalam Pilkada Jawa Batar dan akan mendaftar diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada 9 Januari 2018 mendatang. 

“Kami masih terbuka dan berkomunikasi dengan semua partai. Sehabis shalat shubuh, saya juga komunikasi dengan PKB Jawa Barat,” ujar Dedi Mulyadi sebagaimana dilansir Kompas.com, Kamis (28/12).

Meski telah memiliki jumlah kursi yang cukup untuk mendaftar ke KPU Jawa Barat, Dedi mengaku masih terus membangun konsolidasi. 

Golkar diketahui memiliki 17 kursi di DPRD Jawa Barat, sementara Partai Demokrat memiliki 12 kursi.

“Kami tetap terbuka, kan, semuanya kawan. Tentu saja kami ingin berbuat yang terbaik untuk Jawa Barat,” katanya.

Baca juga: Dukungan Empat Partai Politik Buat Ridwan Kamil 'Mantap' di Pilkada Jawa Barat

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya