TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Megawati: Sedih Kalau Ada Anggota PDIP Kena Korupsi

Megawati minta kadernya belajar dari kupu-kupu hingga kodok

xx

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri meminta para kadernya untuk belajar merawat alam. Menurutnya, hal itu lebih baik dibanding sekadar berpolitik mencari uang untuk diri sendiri.

Hal itu disampaikan Megawati saat peluncuran buku 'Merawat Pertiwi, Jalan Megawati Soekarnoputri Melestarikan Alam' yang dipusatkan di kantor pusat PDIP di Jalan Diponegoro, Jakarta, Rabu (24/3/2021).

"Kalau sekedar mencari uang, akhirnya bisa salah jalan. Saya sendiri merasa sedih jika ada anggota kita kena korupsi. Kenapa tak berpikir lebih baik kita menanam pohon? Yang di jalan saja. Murah meriah, tak perlu beli, wong tinggal ambil saja dan dipelihara," kata Megawati.

Baca Juga: 3 Kader PDIP Diciduk KPK, Warganet: Partai Wong Cilik Korupsi Bansos! 

Dalam kesempatan itu, Megawati juga meminta agar para politisi dan kader partainya belajar tentang kehidupan dari alam sekitar. Misalnya dari kunang-kunang, kodok dan kupu-kupu.

Anak Presiden pertama RI Soekarno itu mengaku mempelajari dan pernah bersentuhan dengan pemeliharaan ketiga binatang tersebut. Menurutnya, ketiga binatang itu diberi tugas oleh Sang Pembuat Hidup.

"Jadi satu, kunang-kunang, adalah penyaring udara. Jadi kunang-kunang itu tak akan mungkin hidup kalau udara tak bersih. Coba saja kalau tak percaya," kata Megawati.

Ia melanjutkan, hidup kunang-kunang, ketika telurnya masuk ke tanah, maka akan muncul ke atas permukaan setelah sekitar dua tahun. Artinya, kunang-kunang itu harus hidup prihatin selama dua tahun sembunyi di dalam tanah.

"Dan tugasnya hanya kira-kira dua mingguan untuk reproduksi, supaya alam ini bisa dideteksi hawanya bagus apa tidak. Itu kunang-kunang," ujar Megawati.

1. Megawati ingin politisi belajar dari kehidupan alam sekitar

ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

2. Megawati juga minta politisi belajar dari kehidupan kodok

ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Lalu, Megawwati bercerita tentang kodok. Ia menuturkan, berdasarkan pengalamannya, kodok akan memakan serangga dan nyamuk. Maka tanpa perlu racun serangga, cukup dengan memelihara kodok, serangga berbahaya tertentu seperti nyamuk takkan menganggu.

"Tak usah disemprot. Kodok itu adalah petugas semprot alam. Pelihara saja kodok banyak. Jentik akan dimakan kodok. Ketika mulai jadi nyamuk, akan dimakan kodok," ucapnya.

Baca Juga: Ungkit Peran Jokowi, Megawati Sentil Warga yang Abai Prokes

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya