TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Satgas COVID-19 Minta Pekerja Migran Tunda Kepulangan ke Indonesia

PMI diminta tunda kepulangan agar tak ada impor kasus

Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Bakti Bawono Adisasmito (Dok. Biro Pers Kepresidenan)

Jakarta, IDN Times - Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Wiku Adisasmito meminta pekerja migran Indonesia (PMI) untuk menunda kepulangannya selama masa peniadaan mudik. Hal itu dilakukan guna mencegah adanya importasi kasus COVID-19.

"Demi mencegah importasi kasus pun para pekerja migran Indonesia diimbau untuk menunda kepulangannya," kata Wiku dalam keterangan persnya yang disiarkan langsung di channel YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (11/5/2021).

Baca Juga: 1.278 Pekerja Migran RI Tiba di Tanah Air, Karantina di Wisma Atlet

1. Petugas lapangan yang berjaga di pintu masuk Indonesia diminta penjagaannya diperketat

Bandara Soekarno Hatta atau Soetta/ Dok. Angkasa Pura II

Oleh karena itu, Satgas Penanganan COVID-19 meminta petugas lapangan yang berjaga di pintu-pintu masuk Indonesia agar penjagaannya diperketat.

"Untuk memperketat pengawasan Indonesia terhadap kedatangan sesuai dengan Surat Edaran Kepala Satgas COVID-19 Nomor 8 Tahun 2021," ucap Wiku.

2. Wiku minta petugas untuk lakukan skrining dan karantina dengan ketat

Ilustrasi. Ruang isolasi RSUD Kabupaten Tangerang. ANTARA FOTO/Fauzan

Selain itu, Wiku juga meminta agar petugas di lapangan menegakkan skrining dan karantina. Sebab, salah satu kunci keamanan saat ini adalah tidak masuknya importasi kasus dari luar negeri.

"Harap petugas mengerti bahwa sudah ada kasus mutasi yang ditemui beberapa waktu kegiatan dan hal ini harus kita hentikan," tutur Wiku.

Baca Juga: Airlangga: 25 Ribu Pekerja Migran Pulang ke Indonesia Bulan Ini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya