TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Foto Pondok Ranggon Bikin Merinding hingga Gedung Kejagung Dibakar?

#IndonesiaHariIni ada RSD Wisma Atlet yang dipenuhi pasien 

Ilustrasi. Proses pemakaman salah satu jenazah COVID-19 (IDN Times/Aldila Muharma - Fiqih Damarjati)

Jakarta, IDN Times - Lonjakan kasus COVID-19, terutama di DKI Jakarta membuat lahan pemakaman di TPU Pondok Ranggon kian padat. Ini terjadi seiring meningkatnya angka kematian dan pemakaman dengan menggunakan protokol kesehatan COVID-19.

Foto-foto kondisi TPU Pondok Ranggon menyedot perhatian pembaca IDN Times sepanjang Kamis (17/9/2020).

Tidak hanya itu, pembaca juga masih tertarik dengan kasus penusukan Syekh Ali Jaber yang hari ini berlangsung proses rekonstruksinya. Simak juga beberapa berita menarik lainnya.

1. Keluarga ungkap kondisi kejiwaan penikam Syekh Ali Jaber

Tersangka Penusukan Syekh Ali Jaber, Alpin Andrian (IDN Times/Martin L Tobing)

Keluarga tersangka penusukan pendakwah Syekh Ali Jaber, Alfin Andrian, meminta maaf kepada ulama asal Madinah, Arab Saudi itu dan umat muslim, atas kasus penusukandi Masjid Afaludin Tamin Sukajawa, Tanjungkarang Barat, Bandar Lampung, Minggu (13/9/2020). 

Ucapan permintaan maaf disampaikan langsung melalui perwakilan dari sang paman. Keluarga mengklaim, pelaku, Alpin Andrian, memiliki riwayat gangguan kejiwaan. Simak penjelasan detail keluarga Alpin di sini ya guys.

Baca Juga: Polisi Tangkap Pelaku Mutilasi di Apartemen Kalibata 

Kematian pasien COVOD-19 di DKI Jakarta terus meningkat. TPU Pondok Ranggon yang mengurus pemakaman dengan protokol kesehatan pun semakin sesak. Nyaris penuh.

Hingga saat ini, luas lahan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Ranggon, Jakarta Timur, sudah digunakan seluas 1,2 hektare. Dengan begitu, lahan makam ini yang masih dapat digunakan untuk pemakaman khusus COVID-19 hanya 4 ribu meter persegi. Lihat foto-fotonya di tautan ini.

2. Foto-foto TPU Pondok Ranggon yang nyaris penuh, bikin merinding

(IDN Times/Fiqih Damar dan Aldila Muharma)

3. Gedung Kejagung dibakar atau terbakar?

Foto aerial gedung Kejaksaan Agung RI setelah api berhasil dipadamkan (IDN Times/Reza Iqbal)

Tim gabungan dari Bareskrim Polri dan Kejaksaan Agung telah menemukan titik terang terkait peristiwa kebakaran gedung Kejaksaan Agung pada 23 Agustus 2020 lalu.

Salah satu hasil yang disampaikan oleh Kabareskrim Polri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo menunjukkan bahwa kebakaran ini tidak terjadi karena hubungan pendek arus listrik atau korsleting. Baca keterangan lengkap polisi di sini.

4. Orang-orang di lingkungan Jokowi yang jadi

Presiden Joko "Jokowi" Widodo (Dokumentasi Biro Pers Kepresidenan)

Kesuksesan Presiden Joko "Jokowi" Widodo bisa kembali duduk di kursi RI 1 tentu tak lepas dari orang-orang yang mendukungnya. Sejak Erick Thohir menduduki jabatan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), perombakan pun dilakukan besar-besaran.

Namun, bukan alasan Erick Thohir membongkar BUMN. Salah satunya, banyak direksi BUMN yang tidak mengikuti aturan good corporate governance (GCG). Misalnya, rekayasa laporan keuangan.

Bongkar pasang direksi BUMN ternyata melibatkan banyak pendukung Jokowi. Siapa saja? Cek daftarnya di sini.

Baca Juga: Jadi Tersangka, Emak-emak di Sumedang yang Gunting Bendera Ditahan

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya