TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Keluarga Raffi Ahmad Gabung PAN, Putri Zulhas: Kita Terbuka buat Semua

Jeje Ritchie Ismail dan Nisya Ahmad resmi gabung PAN

Wakil Ketua Umum sayap organisasi PAN, Perempuan Amanat Nasional (PUAN), Putri Zulkifli Hasan (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Jakarta, IDN Times - Selebriti ternama, Jeje Ritchie Ismail dan Nisya Ahmad resmi bergabung menjadi kader Partai Amanah Nasional (PAN).

Acara peresemian bergabungnya keluarga Raffi Ahmad itu digelar di Rumah PAN, Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan, Senin (7/8/2023).

Jeje dan Nisya ditemui langsung Ketua DPW PAN DKI Eko Patrio, Wakil Ketua Umum DPP PUAN Putri Zulkifli Hasan, Wakil Ketua Umum PAN Viva Yoga, dan Ketua DPP PAN Zita Anjani.

Baca Juga: Gabung PAN, Jeje dan Nisya Ahmad Bakal Nyaleg di 2024

1. PAN terbuka dengan semua lapisan masyarakat

Wakil Ketua Umum sayap organisasi PAN, Perempuan Amanat Nasional (PUAN), Putri Zulkifli Hasan (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Dalam kesempatan itu, Putri Zulkifli Hasan menyambut baik bergabungnya Jeje dan Nisya. Menurutnya, PAN terbuka dengan siapapun yang ingin bergabung. Selain itu, PAN juga siap mengakomodasi anak muda yang tertarik memperjuangkan kepentingan masyarakat.

"Bergabungnya Jeje dalam PAN tentu disambut gembira oleh kami. PAN senang dengan anak muda yang memiliki kepedulian sosial, yang tahu apa yang diperjuangkan. PAN akan selalu membuka ruang bagi semua lapisan masyarakat," kata dia kepada awak media di lokasi.

Baca Juga: PKB: Kalau Golkar dan PAN Dukung Prabowo, Tidak Akan Berefek di Pemilu

2. Jeje maju sebagai caleg DPR RI

Selebriti Jeje Ritchie Ismail di Kantor DPP PAN, Jakarta Selatan (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Sementara itu, Jeje mengaku sebenarnya sudah mengenal PAN sejak lama. Perkenalannya dengan partai berlambang matahari itu berawal dari Raffi Ahmad.

"Sebenarnya sudah kenal lama, dari Raffi juga kenalnya, cuma baru sekarang ini memberanikan diri. Ini juga sesuai dengan keinginan almarhum papah yang ingin gabung parpol, tapi gak kesampaian," jelas dia.

Selain itu, kata Jeje, PAN juga merupakan parpol yang tepat bagi anak muda untuk berkembang. Dia menyebut tertarik bergabung di Komisi X DPR RI melalui dapil Jawa Barat II.

"Mungkin di Komisi X, saya ingin mengembangkan musisi di daerah. Saya ingin mewakili musisi agar bisa dapat haknya secara adil. Karena juga sekarang lagi ramai soal hak cipta," tutur dia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya