TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kepemimpinan Erick Thohir Berantas Korupsi Dianggap Dibutuhkan RI

Isu korupsi jadi salah satu yang dibahas pemilih muda

Menteri BUMN memberikan keterangan saat Peringatan Hari Santri Nasional dan Peluncuran Logo Baru Masyarakat Ekonomi Syariah di Istana Negara pada Jumat (22/10/2021). (youtube.com/Sekretariat Presiden)

Jakarta, IDN Times - Pengamat Politik Institute for Digital Democracy (IDD) Yogyakarta, Bambang Arianto, menilai Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir jadi salah satu pemimpin yang diharapkan publik dalam penanganan korupsi di Indonesia.

Bambang menjelaskan, kepercayaan masyarakat terhadap Erick Thohir merujuk pada kinerjanya di Kementerian BUMN yang terbukti anti-korupsi.

Baca Juga: Jika Jadi Cawapres, Erick Thohir Dinilai Bisa Bikin Koalisi Solid

Baca Juga: Erick Thohir Cari Masukan Demi Pembenahan di Tubuh PSSI

1. Kepemimpinan Erick Thohir dinilai dibutuhkan

Menteri BUMN, Erick Thohir (dok. Tim Publikasi Erick Thohir)

Oleh sebab itu, Bambang menyatakan, kepemimpinan antikorupsi yang dimiliki Erick Thohir dibutuhkan rakyat Indonesia. Dia menilai, kapabilitas mantan Presiden Inter Milan ini bisa mengantarkannya menjadi pemimpin Indonesia selanjutnya.

“Sebab untuk melanjutkan estafet kepemimpinan nasional, publik sangat membutuhkan figur yang punya semangat anti korupsi dengan aksi nyata” kata dia dalam keterangannya tertulis, Kamis (2/1/2023).

Bambang menuturkan, Erick Thohir dikenal sebagai sosok yang getol memberantas berbagai aksi kecurangan dan korupsi di Kementerian BUMN. Contoh kecil, Erick tegas menindak pemakaian joki dalam seleksi penerimaan karyawan BUMN. 

Langkah kecil ini dinilai sangat memperlihatkan kepemimpinan menteri terbaik. Selain itu, Erick Thohir dinilai jadi andalan Presiden Joko "Jokowi" Widodo karena tidak pandang bulu dalam menindak berbagai kecurangan yang terjadi. 

"Sebelumnya, Erick Thohir juga merupakan pemimpin yang berhasil mengungkap berbagai kasus korupsi di Indonesia," tutur Bambang. 

Baca Juga: Erick Thohir Minta BUMN Satset Genjot Akselerasi Digitalisasi

2. Erick Thohir selesaikan berbagai permasalahan

Menteri BUMN, Erick Thohir (dok. Tim Publikasi Erick Thohir)

Bambang memaparkan, kasus korupsi yang tidak terselesaikan selama bertahun-tahun mampu diselesaikan Erick Thohir, di antaranya kasus korupsi Jiwasraya, Asabri, Garuda Indonesia, dan Waskita Beton.

Bahkan, lanjut Bambang, saat ini BUMN tengah bekerja sama dengan KPK untuk menyelidiki indikasi kecurangan di sektor dana pensiun karyawan BUMN.

“Menteri Erick Thohir berani membersihkan para jejaring pemburu rente di BUMN. Bahkan berbagai bentuk praktik korupsi di tubuh BUMN berani dibongkar,” ujar dia.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya