TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Syahrul Yasin Limpo Mundur dari Jabatan Menteri Pertanian

Syahrul Yasin mau fokus hadapi masalah hukum

Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo (SYL) resmi mengundurkan diri pada Kamis (5/10/2023). (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Jakarta, IDN Times - Syahrul Yasin Limpo (SYL) resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Pertanian. Surat pengunduran diri itu disampaikan Syahrul Yasin saat menemui Menteri Sekretariat Negara (Mensesneg), Pratikno, di Gedung Kemensetneg, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023) sore.

Pantauan IDN Times di lokasi, Syahrul Yasin tiba sekitar pukul 17.20 WIB. Politikus Partai NasDem itu tiba dengan menaiki mobil Toyota Alparhd hitam dengan pelat nomor polisi B 1298 RFV.

Syahrul Yasin tiba didampingi oleh menteri dari NasDem lainnya, yakni Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK), Siti Nurbaya.

"Sore hari ini, meminta waktu Presiden, diberikan kesempatan Mensesneg menyampaikan surat pengunduran diri sebagai menteri," ujar Syahrul Yasin.

Syahrul Yasin menjelaskan alasannya mengundurkan diri karena saat ini sedang menjalani proses hukum. Dia mengaku ingin menyelesaikan persoalan hukum tersebut.

"Alasannya adalah ada proses hukum sedang hadapi, harus hadapi secara serius," tutur dia.

Baca Juga: Surya Paloh Bakal Umumkan Status Mentan Syahrul Yasin Limpo Sore Ini

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya