[UPDATE] 8 Negara di Dunia Alami Penambahan Kasus COVID-19 Hari Ini

Total ada 5.742 kasus baru COVID-19

Jakarta, IDN Times – Sebanyak 51.239.330 orang di seluruh dunia terinfeksi virus corona atau COVID-19. Data tersebut dikutip di laman World O Meter pada Selasa (10/11/2020).

Dalam data World O Meter itu juga disebutkan, sebanyak 1.269.120 orang meninggal dan 36.052.073 sembuh dari kasus virus corona.

Baca Juga: Miris! Kisah Pasien COVID-19 Hamil 8 Bulan dan Kehilangan Suami

1. Setelah Amerika, Brasil dan India menjadi negara terbanyak terjangkit virus corona

[UPDATE] 8 Negara di Dunia Alami Penambahan Kasus COVID-19 Hari IniIlustrasi corona (IDN Times/Mardya Shakti)

Kasus tertinggi tercatat masih berada di Amerika Serikat dengan total kasus 10.421.956. Sementara jumlah kasus kematian 244.448 orang. India menyusul sebagai negara terbanyak terjangkit corona dengan total kasus 8.591.075, dan kematian mencapai 127.104. Sementara total yang sembuh mencapai 7.957.206.

Lalu negara selanjutnya adalah Brasil dengan total kasus 5.675.766, dengan kematian mencapai 162.638 dan total sembuh 5.064.344 orang.

2. Tiga negara dengan penambahan kasus baru terbanyak

[UPDATE] 8 Negara di Dunia Alami Penambahan Kasus COVID-19 Hari IniIlustrasi Virus Corona. IDN Times/Mardya Shakti

Hanya ada delapan negara yang mengalami penambahan kasus hari ini, yakni Meksiko 4.960 kasus baru, Bolivia 86 kasus baru, Kazakhstan 564 kasus baru,Tiongkok 22 kasus baru, Korea 100 kasus baru, Australia 6 kasus baru, Selandia Baru satu kasus, Kamboja tiga kasus. 

Secara total, pada hari ini terdapat penambahan kasus baru sebanyak 5.742. 

3. Indonesia berada di posisi 21

[UPDATE] 8 Negara di Dunia Alami Penambahan Kasus COVID-19 Hari IniIlustrasi corona (IDN Times/Arief Rahmat)

Adapun dari 215 negara yang masyarakatnya sudah terjangkit virus corona, Indonesia masih menempati peringkat ke-21, dengan total kasus sebanyak 440.569, kematian 14.689, dan jumlah sembuh 372,266 orang.

Setelah Indonesia, di posisi ke-22 ada Bangladesh dengan total kasus 421.921, dengan total kematian sebanyak 6.092 orang dan sembuh 339.768 orang.

Baca Juga: Total 50 Juta Orang Lebih Kasus COVID-19 di Dunia

Topik:

  • Sunariyah
  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya