Jakarta, IDN Times – Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) memberikan restu uji klinik fase 3 vaksin tuberkulosis di Indonesia.
Kepala BPOM, Taruna Ikrar, mengatakan, hasil evaluasi tim independen berdasarkan keilmuannya melaporkan hasil rekomendasi kepada BPOM bahwa vaksin TB atau vaksin M72/AS01E-4 telah memenuhi semua unsur-unsur persyaratan, baik etik, saintifik, dan keamanan dari vaksin tersebut.
"Dengan ini, maka pelaksanaan uji klinik fase 3 vaksin TB M72 yang akan dilakukan Gates Foundation di Indonesia telah disetujui BPOM,” ucap Taruna ikrar dalam keterangan tertulisnya, Jumat (16/5/2025).