KDRT Anaknya Jadi Atensi Polda Metro, Keluarga Putri Minta Keadilan

Putri Sedang Hadiri Persidangan Perceraian

Depok, IDN Times - Kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) antara Putri Balqis Chairunisyah Siregar dan Bani Idham Fitrianto Bayumi yang viral di media sosial mendapat atensi Polda Metro Jaya dan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam).

Usai kasusnya ditangguhkan sementara di Polres Metro Depok, keluarga Putri pun meminta keadilan agar perkara KDRT tersebut tetap diteruskan.

Ayah Putri Balqis, Noviansyah Siregar, mengatakan, anaknya telah kembali pulang ke rumah setelah mendapatkan izin dari Polres Metro Depok pada Rabu (24/5/2023) malam.

"Sudah pulang ke rumah sekitar pukul 21.00 WIB, sudah sampai di rumah dan bertemu anak-anaknya," ujar Noviansyah kepada IDN Times, Kamis (25/5/2023).

Baca Juga: Kapolda Metro Jaya Cek Penanganan Kasus KDRT yang Viral di Depok

1. Putri Balqis ikuti persidangan perceraian

KDRT Anaknya Jadi Atensi Polda Metro, Keluarga Putri Minta KeadilanAyah korban, Noviansyah saat menceritakan kasus KDRT yang dialami anaknya hingga dijadikan tersangka di Polres Metro Depok. (IDNTimes/Dicky)

Setelah Putri Balqis kembali ke rumah dan bertemu anaknya, Putri terlihat lebih bersemangat dibandingkan saat menjalani pemeriksaan di Polres Metro Depok. Saat ini, kata dia, Putri Balqis sedang mengikuti persidangan di Pengadilan Agama Bekasi.

"Sekarang sedang menjalani sidang kedua Pengadilan Agama di Bekasi untuk perceraian," terang Noviansyah.

Noviansyah merasa bersyukur dikarenakan kasus KDRT yang dialami anaknya mendapatkan perhatian dari Polda Metro Jaya. Untuk itu, pihaknya meminta kepolisian memberikan perlakuan yang adil dalam penanganan kasus KDRT yang dialami anaknya.

"Mohon saya tetap mengharap keadilan, dari pihak keluarga sangat berterima kasih atas bantuannya," ucap Noviansyah.

Baca Juga: Viral Korban KDRT di Depok Jadi Tersangka, Orangtua Minta Keadilan

2. Ada hal yang ditutupi dari keluarga

KDRT Anaknya Jadi Atensi Polda Metro, Keluarga Putri Minta KeadilanKapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto saat mendatangi Polres Metro Depok. (IDNTimes/Dicky)

Noviansyah mengaku enggan melakukan restorative justice (RJ) apabila hal tersebut diajukan kembali. Secara tegas, Noviansyah akan terus melanjutkan proses hukum terkait KDRT yang dialami anaknya. 

"Kalau dari pihak saya, yang saya rasakan tidak ada untuk RJ itu," ungkap Noviansyah.

Selama 14 tahun anaknya menjalani pernikahan, ujar dia, anaknya itu sudah mengalami KDRT. Namun dia tidak mengetahui secara pasti peristiwa tersebut dimulai sejak kapan. Hal itu dikarenakan ada beberapa hal yang ditutupi termasuk kepada keluarga.

"Karena anak saya masih memikirkan anaknya kali, ya. Ada yang diketahui dan ada yang ditutup-tutupi, termasuk ke keluarga juga tidak memberitahu. Kalau dihitung saya juga sudah lupa," kata Noviansyah.

Baca Juga: Korban KDRT di Depok Jadi Tersangka karena Mangkir Panggilan Polisi

3. Kapolda Metro Jaya datangi langsung Polres Metro Depok

KDRT Anaknya Jadi Atensi Polda Metro, Keluarga Putri Minta KeadilanKapolda Metro Jaya, Irjen Karyoto memberikan penjelasan di Polres Metro Depok. (IDNTimes/Dicky Agung Prihanto)

Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Karyoto mendatangi Polres Metro Depok pada Kamis (25/5/2023). Karyoto mengaku ingin meninjau secara langsung pelayanan di Polres Metro Depok.

Selain itu, ia mendapat telepon dari Kemenkopolhukam terkait aksi saling lapor pasangan suami istri dalam kasus KDRT yang belakangan viral di media sosial.

"Dari Menkopolhukam sempat menelepon saya untuk diberikan atensi," ujar Karyoto, Kamis.

Kapolda Metro Jaya telah meminta penanganan perkara KDRT itu dilakukan dengan baik karena sempat ditanya Menko Polhukam, Mahfud MD. Selain itu, ia juga menyoroti sejumlah perkara lain yang dikeluhkan masyarakat.

"Apalagi Menteri Menko Polhukam menanyakan kepada saya, berarti menjadi atensi," terang Karyoto.

Karyoto ingin mengetahui secara rinci penanganan perkara KDRT yang sempat viral di media sosial itu. Pihak keluarga sempat mengunggah foto yang memperlihatkan kekerasan yang diterima sang istri.

"Ada seolah-olah penanganan di Polres Depok ini tidak berimbang, itu yang ingin saya lihat langsung," ucap Karyoto.

Baca Juga: Viral Babi Ngepet di Depok, Warga Menduga Hewan Nyasar

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya