Viral Paspampres Tarik Lengan Bupati, Ternyata Halangi Jalan Iriana

Momen Paspampres bisiki Mian tak tertangkap kamera

Jakarta, IDN Times - Sebuah video yang memperlihatkan seorang Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) menarik lengan Bupati Utara, Mian, saat mendampingi Presiden Joko "Jokowi" Widodo di Pasar Purwodadi, Kecamatan Arganakmur, Kabupaten Bengkulu Utara, pada Jumat (21/7/2023) viral di media sosial. Aksi Paspampres itu menjadi bahan pembicaraan warganet dan memunculkan perdebatan.

Deputi bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin, buka suara soal apa yang terjadi dalam video tersebut. Bey menyatakan Paspampres bertindak seperti itu karena Bupati Mian tanpa sengaja menghalangi pergerakan Ibu Negara, Iriana Jokowi, yang sedang berjalan di belakangnya.

"Seorang Paspampres secara refleks menarik lengan Bupati Bengkulu Utara agar menjaga jarak, sehingga tidak membahayakan langkah Presiden dan Ibu Negara yang sedang dikerumuni masyarakat," ujar Bey dalam keterangannya, Minggu (23/7/2023).

1. Pampres rangkul dan beritahu Bupati Mian

Viral Paspampres Tarik Lengan Bupati, Ternyata Halangi Jalan IrianaIlustrasi Personel Pasukan Pengamanan Presiden. (ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.)

Bey menyatakan tindakan itu dilakukan Paspampares dengan disertai rangkulan dan bisikan ke Bupati Mian, karena hampir menabrak Iriana saat kunjungan tersebut.

"Momen ketika Bupati dirangkul tidak tertangkap kamera sehingga yang tampak hanya ketika Paspampres terlihat seperti menarik paksa agar menjaga jarak," ujarnya.

Baca Juga: Polri Dibantu Paspampres Sterilkan Lokasi Utama KTT ASEAN

2. Bupati Mian malah terima kasih

Viral Paspampres Tarik Lengan Bupati, Ternyata Halangi Jalan IrianaIDN Times/Tunggul Kumoro

Bey menyatakan Bupati Mian malah berterima kasih terhadap Paspampres. Sebab, dengan ditarik, dia merasa tak membahayakan Iriana.

"Justru dia merasa aman, agar tidak sampai menabrak Ibu Negara karena terdesak kerumunan," kata Bey.

3. Paspampres terlihat tarik bahu Bupati Mian

Viral Paspampres Tarik Lengan Bupati, Ternyata Halangi Jalan IrianaFoto hanya ilustrasi. (IDN Times/Ita Malau)

Potongan video itu memang memperlihatkan Bupati Mian berada di sisi kiri Jokowi saat sedang mengunjungi pasar. Tiba-tiba, bahu kiri Mian ditarik oleh Paspampres. Mian pun terlihat hampir jatuh tersungkur. Untungnya ada seorang laki-laki memegang tangan kanan Mian untuk mencegahnya terjatuh.

"Detik-detik bupati Bengkulu Utara di tarik Paspampres saat mendampingi Jokowi mengunjungi pasar Purwodadi Jumat 21 Juli 2023," kata akun Twitter @never_alonely.

Baca Juga: HUT ke-63 Kejagung, Jokowi Wanti-wanti Jaksa Tak Mainan Hukum

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya