VIU Kolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif 

Film lokal dapat bersaing di kancah internasional

Jakarta, IDN Times - Layanan video Over the Top (TOT) VIU resmi berkolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (Bekraf) untuk menggembangkan industri film Indonesia. Penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) tersebut dilakukan oleh Kepala Bekraf Triawan Munaf dan CFO Vuclip Inc Apurva Desai di Gedung Kementerian BUMN, Senin (25/2).

1. Kolaborasi VIU dan Bekraf kembangkan filmpreneur

VIU Kolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif IDN Times / Dini suciatiningrum

Country Manager VIU Indonesia Apurva Desai memaparkan masyarakat Indonesia lebih tertarik dan terbiasa menikmati apa yang disajikan dalam arti lebih banyak konsumsi daripada produksi. Dia mengajak para sineas muda untuk banyak memproduksi film yang mempunyai value dan berkualits agar bisa masuk dalam pasar global.

"Kami akan terus mengeksplorasi dan mengembangkan ekosistem film Indonesia melalui inisiatif yang disebut filmpreneur," katanya.

2. Viu memfasilitasi karya para sineas

VIU Kolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif IDN Times/Dini suciatiningrum

Apurva memastikan kolaborasi ini nantinya akan diwujudkan dalam dalam program VIU yakni Viu Pitching Forum (VPF). Acara Viu tahunan ini memang  didedikasikan untuk memfasilitasi ide cerita dari para profesional perfilman Indonesia untuk diproduksi sebagai Viu Originals.

"Film yang terpilih akan dipamerkan di panggung global yaitu Viu Shorts," ucapnya.

Dia menjelaskan, VIU Short merupakan festival film pendek VIU yang difokuskan untuk mengarahkan minat dan bakat anak muda Indonesia ke arah bisnis perfilman sejak usia dini.

Baca Juga: VIU Pitching Forum 2018 Terima 250 Film 

3. Dorong film nasional agar bisa memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.

VIU Kolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif IDN Times / Dini suciatiningrum

Founder and CEO of Vuclip  Nickhil Jakatdar mengungkapkan Viu memiliki visi  memberdayakan dan mengembangkan ekosistem dan industri film Indonesia yang dalam jangka panjang akan memberikan kontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional. Dia menambahkan VIU mendukung program Akatara di Indonesia dengan menyosialisasikan program Akatara dalam rangkaian kegiatan VPF.

"Melalui program VPF dan VIU kami akan  menghadirkan profesional perfilman internasional dari Viu ke Akatara untuk memberikan masterclasses yang mengusung tema memproduksi konten lokal dengan daya tarik internasional," jelasnya.

4. Bisa bersaing di panggung Internasional

VIU Kolaborasi dengan Badan Ekonomi Kreatif ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana

Kepala Bekraf, Triawan Munaf akan mendukung rangkaian program VPF dan VIU Shorts dengan memberikan sosialisasi VPF dalam kegiatan Akatara.Sebaliknya pihaknya akan membawa mentor dari Bekraf ke VPF dan Viu Shorts untuk memberikan workshop serta menyediakan pemutaran dan dialog film hasil dari Akatara di VPF dan Viu Shorts.

"Bekraf percaya bahwa kolaborasi dengan para pemimpin industri seperti Viu ini sangat penting untuk mendorong pembentukan ekosistem Indonesia," katanya.

Baca Juga: Triawan Munaf: Industri Film Nasional Kurang Sineas Berkualitas

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya