Ayah Mertua Puan Maharani Meninggal Dunia 

Jenazah Bambang Sukmonohadi akan dimakamkan Sabtu pagi ini

Jakarta, IDN Times - Ayah mertua Puan Maharani, Bambang Sukmonohadi, meninggal dunia pada Jumat (2/6/2023) malam. Bambang sempat menjalani perawatan di rumah sakit Medistra, Jakarta. Ia mengembuskan nafas tersekhir pada usia 79 tahun.

"Tadi saya mendapatkan WA telah berpulang Bapak Bambang. Beliau adalah ayahanda Mas Happy dan juga Mbak Puan," kata Gubernur Jawa Tengah sekaligus politikus PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, dalam keterangan tertulis, Sabtu (3/6/2023).

Ganjar mengatakan dirinya sangat mengenal Bambang Sukmonohadi. Bambang, kata Ganjar, sangat mendukung keputusannya untuk maju dalam pemilihan Gubernur Jawa Tengah.

"Saya sangat kenal sekali dengan Pak Bambang. Ketika kita maju pilihan Gubernur, dari Jogja pun beliau support. Apalagi istri beliau adalah kakak kelas saya, meskipun agak jauh (angkatannya, red) di UGM. Setiap ketemu sangat baik, sangat baik sekali," kenang Ganjar.

Rencananya jenazah Bambang akan dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta, Sabtu (3/6/2023), pukul 09.00 WIB. 

"Sebagai pribadi, sebagai gubernur dan sebagai kader PDIP saya mengucapkan belasungkawa. Mudah-mudahan amal ibadah almarhum diterima Allah SWT," kata Ganjar di sela-sela kegiatan lari pagi di Kota Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (3/6/2023). 

Baca Juga: Puan Klaim Tak Bahas Cawapres Ganjar saat Bertemu PPP

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya