Jemaah Asal Padang Wafat Saat Putaran Terakhir Thawaf di Makkah

Jemaah tersebut akan mendapat badal haji

Intinya Sih...

  • Seorang jemaah haji asal Padang wafat saat thawaf di Makkah
  • Muslim Ismail terjatuh saat putaran ketujuh thawaf dan meninggal setelah perawatan di rumah sakit
  • Pemerintah akan memberikan fasilitas penggantian atau badal haji kepada Muslim yang belum menunaikan ibadah haji

Makkah, IDN Times - Seorang jemaah haji asal embarkasi Padang, Sumatra Barat, wafat saat melakukan thawaf di Makkah, Arab Saudi, Rabu (22/5/2024).

Jemaah bernama Muslim Ismail tersebut terjatuh saat menjalani putaran ketujuh atau terakhir thawaf. Ia meninggal setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit

Baca Juga: Terlambat Berangkatkan Jemaah Haji, Garuda Ditegur Kemenag

1. Muslim terjatuh pada pukul 4 pagi

Jemaah Asal Padang Wafat Saat Putaran Terakhir Thawaf di MakkahZamzam Tower (IDN Times/Faiz Nashrillah)

Kepala Daerah Kerja Makkah, Khalilurrahman mengatakan, Muslim terjatuh saat sekitar pukul 04.00 pagi waktu Arab Saudi. Sang istri yang mendampinginya kemudian melapor kepada petugas. 

'Kemudian, tim kesehatan melakukan tindakan pertama dan kemudian dibantu tim emergency. Beliau dievakuasi ke Ajyad Hospital di dekat Masjidil Haram,'' kata dia.  

2. Muslim meninggal di rumah sakit

Jemaah Asal Padang Wafat Saat Putaran Terakhir Thawaf di MakkahSuasana Ka'bah, Minggu (19/5/2024). (IDN Times/Faiz Nashrillah)

Sesampainya di rumah sakit, petugas kesehatan melakukan berbagai upaya pertolongan. Namun, pada pukul 06.18, nyawa Muslim tidak terselamatkan. Dugaan awal, ia meninggal karena serangan jantung. '

'InsyaAllah min ahlil jannah. Karena Beliau sudah selesai tawaf ketujuh. Kami menyampaikan duka yang mendalam,'' kata Khalil. 

Selanjutnya, pemerintah melalui Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) akan memberikan fasilitas penggantian atau badal haji kepada Muslim. Badal akan dilakukan oleh petugas haji. Setelah itu, keluarga akan mendapatkan sertifikat badal haji sebagai bukti bahwa prosesi haji yang belum dilakukan oleh Muslim sudah diwakilkan.

Hingga hari ini, berdasarkan data Kementerian Agama, jumlah jemaah yang wafat mencapai 10 orang.

3. Jemaah haji mulai kumpul di Makkah

Jemaah Asal Padang Wafat Saat Putaran Terakhir Thawaf di MakkahSuasana di luar Masjidil Haram, Makkah, Minggu (19/5/2024).

Seperti diketahui, prosesi ibadah haji saat ini sudah memasuki tahapan umrah wajib. Para jemaah yang sebelumnya mendarat di Madinah sudah mulai dimobilisasi menuju Makkah. Sementara jemaah gelombang kedua yang berangkat dari Tanah Air mulai datang hari ini, Jumat (24/5/2024).

Setelah seluruh jemaah melakukan umrah wajib, mereka akan mulai diberangkatkan ke Arafah untuk menjalankan puncak haji, yaitu wukuf. Di Arafah, para jemaah akan berkumpul dengan 2,5 juta jemaah lain mulai tanggal 9 Zulhijah atau 15 Juni usai zuhur, sampai terbit matahari pada 10 Zulhijah atau 16 Juni.

Kemudian, jemaah haji harus melakukan mabit atau bermalam di Muzdalifah selama semalam hingga tanggal terbitnya matahari di 11 Zulhijah atau 17 Juni. Proses ibadah dilanjutkan dengan bermalam di Mina pada tanggal 12 dan 13 Zulhijah. Di sana mereka juga akan melakukan lempar jumrah.

Topik:

  • Faiz Nashrillah
  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya