10 Orang Diciduk KPK Terkait OTT Pejabat Basarnas

Sampai sekarang, mereka masih diperiksa KPK

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mengamankan 10 orang terkait operasi tangkap tangan pejabat Basarnas. Mereka saat ini masih diperiksa KPK.

"Info terakhir dari teman-teman, ada sekitar 10 orang yang sudah ada di Gedung Merah Putih KPK dan dimintai keterangan oleh Tim KPK," ujar Juru Bicara KPK Ali Fikri, Rabu (26/7/2023).

Ali tak menjelaskan apakah salah satu pejabat Basarnas yang ditangkap adalah Koordinator Administrasi Kepala Basarnas, Letkol Afri Budi Cahyanto, atau bukan.

"Identitasnya tentu kami sampaikan ketika seluruhnya sudah disimpulkan," ujar Ali.

OTT ini berlangsung pada Selasa, 25 Juli 2023. Tangkap tangan berlangsung di kawasan Cilangkap Jakarta Timur dan Jatisampurna Bekasi.

Baca Juga: Pejabat Basarnas Terjaring OTT KPK

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya